Pendidikan

Siswa SMK PGRI 3 Malang Praktik K3 Sekaligus Bakti Sosial

Selasa, 22 Januari 2019 - 15:15 | 245.26k
Foto: Hendra/SMK PGRI 3 Malang
Foto: Hendra/SMK PGRI 3 Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – 25 Siswa PLN Class Peduli SMK PGRI 3 Malang melakukan bakti sosial membersihkan sampah yang ada disekitar jembatan.

 Didamping dua guru yaitu Hendra Yudhi Nugraha, ST dan Fikri Dio Zakaria, ST, para siswa melaksanakan pembersihan sampah di jembatan KH. A Fattah di kawasan Tembalangan, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur, Selasa (22/1/2019).

SMK-PGRI-3-Malang-2.jpg

Bakti sosial ini tidak hanya sekedar kegiatan sosial saja tapi menerapkan kompetensi sesuai jurusan yang di pelajari yaitu K3, Panjat, Tali dan Pole Top Reque.

Hendra selaku pengagas dan juga guru pengajar di PLN Class mengungkapkan, kegiatan ini adalah salah satu proses pembelajaran K-13 yang sudah tersinkronkan dengan industri yaitu PLN.

"Selain untuk mempraktikan teori yang diadapat juga sebagai sarana untuk menggugah kesadaran terhadap lingkungan sekitar sekaligus  membiasakan bekerja di ketinggian," ucapnya.

Salah satu warga, Tono yang tinggal RW 02 Tembalangan, Kelurahan Jatimulyo mendukung kegiatan yang dilakukan siswa.
SMK PGRI 3 Malang

"Saya senang dengan kegiatan ini dan jarang sekali yang peduli dengan kebersihan sarana umum terutama jembatan, dan berharap semoga kegiatan ini terus berlanjut dan dapat di contoh oleh sekolah lain," ucap Tono yang ikut membantu para siswa PLN Class Peduli SMK PGRI 3 Malang yang melakukan bersih-bersih sampah yang ada di kaki-kaki jembatan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES