Olahraga

Ini Jadwal Liga Indonesia Hasil Kongres PSSI

Minggu, 20 Januari 2019 - 20:14 | 93.09k
ILUSTRASI - PSSi Liga Indonesia. (FOTO: Istimewa)
ILUSTRASI - PSSi Liga Indonesia. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, DENPASARKongres PSSI di Nusa Dua, Bali, Minggu (20/1/2019) menetapkan jadwal atau agenda kompetisi sepak bola di tahun 2019.

"Agenda tahun 2019, khususnya Liga, Liga 1 ditetapkan bahwa kick off itu paling cepat 1 Mei dan paling lambat 8 Mei (2019)," ucap Joko Driyono, Plt Ketua PSSI saat konferensi pers. 

"Kemudian, ini diikuti 2 Minggu berikutnya untuk kick off Liga 2. Tapi implementasinya ini akan digodok lebih detail di PT Liga Indonesia Baru, yang juga akan diminta melakukan rapat umum pemegang saham paling lambat 2 Minggu dari saat ini," jelas Joko Driyono.

Sementara untuk kompetisi Piala Indonesia dan Piala Presiden sudah dilakukan sinkronisasi jadwal dan orientasi.

"Kemudian Piala Indonesia dan Piala Presiden sejak hari ini, Exco melakukan penyesuaian sinkronisasi jadwal dengan orientasi agar kedua-duanya juga terlaksana di periode Januari ini sampai dengan awal bulan April (2019)," ujarnya.

Terkait Timnas U-16 dan U-19, sudah juga ditetapkan dalam kongres yang masuk dalam laporan rancangan program PSSI di tahun 2019.

"Tadi dilaporan rancangan program 2019 ini, menjadi draf yang disetujui kongres dan ini followup-nya di level komite eksekutif untuk ditindaklanjuti," paparnya.

"Sebagaiman yang sering kita sampaikan. Untuk membuat klaster-klaster di U-16 dan U-19 dan turunannya. Setelah itu, nanti urusannya pelatihnya, dan diharapkan ini akan tuntas sampai Minggu pertama bulan Februari (2019)," ujar Joko Driyono saat konfrensi pers hasil Kongres PSSI(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES