Politik

Pemberhentian Ketua-Sekretaris Golkar Sumba Timur Masih Proses Mekanisme Partai

Selasa, 15 Januari 2019 - 22:32 | 54.33k
Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Melki Laka Lena (FOTO: tribuanapos.com)
Ketua DPD I Partai Golkar NTT, Melki Laka Lena (FOTO: tribuanapos.com)

TIMESINDONESIA, KUPANG – Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, Melki Laka Lena mengatakan pemberhentian Ketua dan Sekretaris DPD II Partai Golkar Sumba Timur saat ini masih dalam proses sesuai dengan mekanisme partai Golkar.

“Ya, tentunya persoalan ini masih dalam proses mekanisme partai,” kata Melki, Selasa (15/1/2019) .

Menurut Melki, pemberhentian ketua DPD II Partai Golkar Sumba Timur, Gidion Mbilijora bersama Sekretarisnya, Robert Riwu tersebut didasari oleh penilaian bahwa keduanya dinilai tidak bekerja optimal melaksanakan konsolidasi organisasi sampai tingkat basis untuk pemenangan Pileg dan Pilpres pada April 2019 mendatang.

“Ini sesuai koordinasi Ketua dan Hakim Mahkamah Partai, Plt di lapangan tetap jalan sedangkan proses di Mahkamah sudah diatur tahapan tersendiri,” ujar Melki.

Pasca pemberhentian Gideon Mbilijora dan Robert Riwu, DPD I Golkar Provinsi NTT telah mengangkat Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD II Partai Golkar Sumba Timur Liby Sinlaeloe dan Sekretarisnya Frouke Rebo-Bubu. Mereka diminta untuk segera melakukan koordinasi dengan Gideon Mbilijora dan seluruh elemen dan perangkat Partai Golkar Sumba Timur.

Soal dampak pemberhentian tersebut terhadap kader Partai Golkar di Sumba Timur, Melki mengungkapkan bahwa Partai Golkar sudah terbiasa dengan berbagai dinamika semacam ini. “Soal semacam ini, biasanya membuat partai Golkar makin kuat dan solid pasca melewati dinamika ini,” ucapnya.

Untuk diketahui Bupati Sumba Timur dua periode, Gideon Mbilijora yang sebelumnya menjabat ketua Golkar Sumba Timur telah diberhentikan oleh DPD I Golkar NTT dengan SK nomor: SKEP 50/DPD/GOLKAR/NTT/I/2019, tertanggal 7 Januari 2019 yang ditandatangani langsung Ketua dan Sekretaris DPD Partai Golkar provinsi NTT. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Sumba

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES