Peristiwa Daerah

Lingkungan Bersih Antarkan Tuban Bumi Wali Raih Adipura

Senin, 14 Januari 2019 - 21:08 | 37.59k
Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla menyerahkan Anugerah Adipura Tahun 2018 kepada Bupati Tuban Bumi Wali The Spirit Of Harmony KH. Fathul Huda Senin (14/01/19). (Foto: Dadang Humas Pemkab Tuban For TIMESIndonesia)
Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla menyerahkan Anugerah Adipura Tahun 2018 kepada Bupati Tuban Bumi Wali The Spirit Of Harmony KH. Fathul Huda Senin (14/01/19). (Foto: Dadang Humas Pemkab Tuban For TIMESIndonesia)

TIMESINDONESIA, TUBAN – Prinsip lingkungan bersih dan nyaman mengantarkan Kabupaten Tuban Bumi Wali, The Spirit Of Harmony kembali mendapatkan penghargaan bergengsi tingkat nasional, Anugerah Adipura Tahun 2018. Penghargaan itu langsung diberikan oleh Wakil Presiden RI, Dr. Drs. Muhammad Jusuf Kalla kepada Bupati Tuban, H. Fathul Huda Senin (14/1/2019).

Acara itu berlangsung di Auditorium Manggala Wanabakti, Jalan Jendral Gatot Subroto, Jakarta Pusat. Dalam acara itu Bupati Tuban, didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Tuban, Ir. Sunarto; Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Ir. Bambang Irawan dan Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP), Drs. Sudarmaji.

Wakil Presiden RI dalam sambutannya memberikan apresiasi dalam penyelenggaraan Anugerah Adipura Tahun 2018, Jusuf Kalla menyampaikan, walaupun penyerahaan lebih lambat, tetapi secara kualitas Anugerah Adipura mengalami peningkatan sesuai dengan yang kita harapkan.

"Diraihnya Adipura semakin memacu Gubernur, bupati dan wali kota untuk dapat menerapkan prinsip lingkungan bersih dan nyaman serta meningkatkan kesadaran kepada seluruh masyarakat tentang pentingnya hidup bersih tersebut," Wapres RI Jusuf Kala berharap.

Adipura merupakan penghargaan prestisius sektor lingkungan dari KLHK bagi daerah-daerah di seluruh wilayah Indonesia yang setiap tahun mengalami peningkatan dalam penilaiannya. 

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya menyatakan, banyak daerah yang dulu mendapatkan Adipura, yang pada tahun ini gagal.

"Karena tidak dapat mencukupi persyaratan dalam penilaian terutama dalam hal tempat pemrosesan akhir (TPA) yang harus sudah tidak lagi terbuka (open dumping)," papar menteri.

Diraihnya Adipura bagi Kabupaten Tuban Bumi Wali The Spirit Of Harmony setelah terpenuhinya nilai titik pantau mulai dari sarana prasarana pengelolaan sampah, TPST, TPA berkelanjutan, pengelolaan kebersihan dan penghijauan pasar, terminal, kebersihan saluran terbuka, kebersihan jalan dan drainase kota, pengelolaan taman kota, hutan kota.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Tuban

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES