Peristiwa Internasional

Peringati Hari Ibu ke-90, Perpusnas Deklarasi 'Gerakan Ibu Bangsa Membaca'

Kamis, 13 Desember 2018 - 21:37 | 56.37k
Deklarasi Gerakan Ibu Bangsa Membaca (FOTO: Ahmad Dafit/TIMES Indonesia)
Deklarasi Gerakan Ibu Bangsa Membaca (FOTO: Ahmad Dafit/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Memperingati Hari Ibu ke-90 yang jatuh pada tanggal 22 Desember 2018 esok, Perpustakaan Nasional (Perpusnas) mendeklarasikan ‘Gerakan Ibu Bangsa Membaca’. 

Melalui peran serta perempuan (ibu), gerakan ibu bangsa membaca ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca anak-anak, keluarga dan masyarakat. Sebab, Ibu memiliki peran vital dalam menumbuhkan minat baca.

Demikian disampaikan Kepala Perpustakaan Nasional Indonesia (Perpusnas), Muhammad Syarif Bando di Jakarta, Kamis (13/12/2018).

“Ibuku adalah perpustakaan pertamaku, apa yang kita ketahui, semua bermula dari ibu," katanya.

Syarif menerangkan, bahwa perempuan merupakan tiang bangsa. Jadi, kuat dan tidaknya sebuah bangsa sangat bergantung dari para ibu.

Oleh karena itu, melalui ‘Gerakan Ibu Bangsa Membaca’ ini diharapkan dapat mendorong peran serta ibu dalam menanamkan minat baca pada anak dan mewujudkan generasi cerdas bangsa.

“Arus pengetahuan bergerak begitu cepat. Dan untuk melakukan percepatan dalam meraih pengetahuan itu, buku adalah sarana utama. Maka dari itu, penting meningkatkan minat baca pada anak. Di mana di situ perlu adanya peran serta ibu dalam membimbing, memberi inspirasi dan mendukungnya,” katanya.

Gerakan Ibu Bangsa Membaca ini sendiri mendapatkan banyak dukungan dari berbagai kalangan, mulai dari pejabat publik, artis, atlet dan pegiat leterasi dan lainnya.

Ada 25 tokoh yang terlibat, mereka diantaranya Hj. Mufida Djusuf Kalla (istri Wakil President Djusuf Kalla), Puan Maharani (Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan), Erni Guntarti Tjahyo Kumolo (Ketua PKK), Najwa Sihab (Duta Baca Nasional), Cicha Kuswoyo (Aktivis Leterasi), Lia Candrasari (Filantropis), Acchedya Jagadhita (Atlet Angkat Besi Nasional) dan dari kalangan artis ada Cut Mini, Indra Bhekti, Astrid, Prilly Latuconsina dan kawan-kawan. 

Selain diangkat menjadi duta ‘Gerakan Ibu Bangsa Membaca’, mereka juga berkesempatan tampil membacakan kutipan buku dari karya penulis perempuan. Pembacaan kutipan tersebut dikemas secara apik lewat teater yang dipadukan dengan musik dan lagu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES