Peristiwa Daerah

Rekor Kontes Kambing Etawa Pecah di Kota Batu

Minggu, 09 Desember 2018 - 00:19 | 323.92k
Dewan Juri saat melakukan penilaian terhadap anakan kambing etawa di Kontes Presiden di Kota Batu. (Foto: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Dewan Juri saat melakukan penilaian terhadap anakan kambing etawa di Kontes Presiden di Kota Batu. (Foto: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Rekor jumlah kontes kambing Etawa terbesar di Indonesia pecah di Kota Batu. Catatan rekor terakhir sebesar 300 ekor kambing Etawa, terpecahkan dalam Silaturahmi Nasional (Silatnas) ke VI dan Kontes Piala Presiden yang dilaksanakan di Jatim Park 2, Sabtu (8/12/2018) hingga Minggu (9/12/2018).

Dalam lomba nasional ini rekor pecah dengan jumlah kambing peserta sebanyak 600 ekor kambing Etawa dari berbagai provinsi di Indonesia.

Jumlah ini  jauh dari jumlah kambing saat Silatnas ke V di Cibubur tahun 2017 lalu yang hanya diikuti 100 ekor kambing saja.

Kambing-etawa-d.jpg

“Rekor keikutsertaan terpecahkan di Kota Batu, animo peserta sangat tinggi, disamping Jatim gudangnya kambing etawa, panitia sangat terbuka dalam pendaftaran hingga transparansi penilaian,” kata Andi Geol, Sekretaris DPD Jatim, Himpunan Peternak Domba-Kambing Indonesia (HPDKI).

Ada 17 kelas lomba yang dipertandingkan dalam kontes ini dengan dua kelas kontes utama yakni kelas ekstrem dan A jantan.

“Kelas Ekstrem ini dilihat dari bobot kambing etawa, kalau A jantan adalah puncak alur breeding peternak, nilai seni dan keindahan kambing etawa sangat diprioritaskan,” ujar Geol.

Kambing-etawa-c.jpg

Kontes Piala Presiden ini memang dipandang peternak penuh prestise. “Sangat berpengaruh ke juara dan harganya menjadi melonjak fantastis kalau juara, anakan saja harganya Rp 25 juta, pejantan indukan bisa mencapai Rp 350 juta,” ujarnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES