Indonesia Positif

Kuliah Tamu di STIKI Malang, Hadirkan CEO Blackberry Messenger

Jumat, 07 Desember 2018 - 14:35 | 36.96k
Kuliah Tamu di STIKI Malang, Hadirkan CEO Blackberry Messenger. (FOTO: AJP/TIMES lndonesia)
Kuliah Tamu di STIKI Malang, Hadirkan CEO Blackberry Messenger. (FOTO: AJP/TIMES lndonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Sekolah Tinggi Informatika dan Komputer Indonesia atau STIKI Malang menggelar Kuliah Tamu yang menghadirkan CEO Blackberry Messenger Hermawan Sutanto, Selasa (30/11/2018).

Lebih dari 300 mahasiswa memenuhi Sport Hall STIKI Malang. Mereka antusias mengikuti kuliah tamu yang mengangkat tema 'Membentuk Pemimpin Teknologi di Era Industri 4.0' tersebut.

Kuliah-Tamu-di-STIKI-Malang.jpg

Dalam paparannya Hermawan memperkenalkan bagaimana engineer menjadi startup. Ia juga mengisahkan pengalamannya menjadi seorang enginer di microsoft, intel dan sebagainya, hingga akhirnya dia membuka starup sendiri dan secara resmi bergabung dengan Bizzy.co.id, satu tim dengan Dian Sastrowardoyo. 

Dalam kesempatan ini pula Hermawan juga memberikan informasi mengenai pengembangan Blackberry Messenger dengan fitur baru yaitu dana yang fungsinya hampir sama dengan ovo dan gopay.

Kuliah-Tamu-di-STIKI-Malang..jpg

"Tentunya fitur naru ini memudahkan para penggunanya dalam melakukan transaksi secara online," jelasnya.

Sebagai informasi, acara ini merupakan program kerja yang bernama CEO Program yang memang rutin diadakan di STIKI Malang

Chaulina Alfianti Oktavia, S.Kom., M.T moderator acara menjelaskan pihaknya sengaja mendatangkan Hermawan karena kebetulan ada acara yang sama di APTIKOM.

"Kami sengaja mengundang Bapak Hermawan ke STIKI Malang untuk membagi ilmunya kepada mahasiswa. Tujuannya mahasiswa memiliki wawasan yang lebih luas dan dalam acara ceo program ini kita selalu mendatangkan ceo ceo yang memang diharapkan dapat memotivasi mahasiswa,” ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES