Olahraga

Jelang Persela Melawan Arema, Awas Sang Mantan

Kamis, 15 November 2018 - 15:20 | 89.11k
Ahmad Nur Hardianto, memberikan komentarnya pada sesi jumpa pers, di Stadion Surajaya Lamongan, Kamis, (15/11/2018). (FOTO: MFA Rohmatillah/TIMES Indonesia)
Ahmad Nur Hardianto, memberikan komentarnya pada sesi jumpa pers, di Stadion Surajaya Lamongan, Kamis, (15/11/2018). (FOTO: MFA Rohmatillah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – Pertandingan antara Persela Lamongan melawan Arema FC akan menjadi ajang reuni bagi mantan pemain yang kini membela kubu lawan.

Ada Mochammad Zaenuri, yang kini mengenakan kostum kebesaran tim Laskar Joko Tingkir. Ia mengaku sangat termotivasi untuk menghadapi mantan tim yang dibelanya di putaran pertama Go-Jek Liga 1 tersebut. "Pastinya ada (motivasi), yang penting kita main aman dan bagus saja," tutur Zaenuri.

Apalagi, di laga ini, Zaenuri, berpeluang untuk diturunkan saat Persela menghadapi Singo Edan, di karenakan absennya Arif Satria karena akumulasi kartu kuning. "Jika saya diberi kesempatan, saya akan berusaha maksimal. Karena ingin memaksimalkan kepercayaan," kata Zaenuri.

Pada laga ini, tidak hanya Mochammad Zaenuri, yang akan bereuni dengan mantan klubnya. Ada juga Ahmad Nur Hardianto dari kubu tim Singo Edan. Ia akan menghadapi tim yang pernah dibelanya di awal karir sepakbolanya

Menghadapi tim melambungkan namanya, Persela, Hardianto, menyatakan sudah siap mental. Meski ada kemungkinan Ia akan lebih banyak menghadapi tekanan dari ribuan pendukung tuan rumah, LA Mania dan Curva Boys.

"Sudah siap, yang penting di lapangan saya fokus main aja," kata Hardianto di sesi jumpa pers, di Stadion Surajaya Lamongan, Kamis, (15/11/2018).

Bahkan, penyerang berusia 23 tahun ini juga mengaku siap menerima cemooh dari pendukung tuan rumah, yang memang merasa kecewa dengan keputusan Hardianto hengkang ke Arema FC di awal musim ini. "Saya nikmati saja, nggak jadi beban buat saya, saya ke sini cuma fokus main saja," ucapnya.

Hardianto pun mengaku tidak akan melakukan selebrasi seandainya berhasil mencetak gol sebagai bentuk penghormatan kepada mantan timnya tersebut. "Saya tidak akan selebrasi," ujar pemilik nomor punggung 9 tersebut jelang pertandingan Persela Lamongan melawan Arema FC. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Lamongan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES