Olahraga

Milan Petrovic Ungkap Kesulitan Laga Tandang Bagi Arema FC

Rabu, 14 November 2018 - 20:45 | 126.42k
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)
Pelatih Arema FC, Milan Petrovic. (FOTO: Dok. TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANG – Tim Arema FC akan bertamu ke markas Persela Lamongan, pada pekan ke-31 Liga 1 2018. Pelatih Arema FC Milan Petrovic pun mengungkap kesulitan yang akan dihadapi timnya nanti.

Dalam putaran kedua ini, Arema FC selalu mengalami kekalahan dalam laga tandang. Tercatat dalam laga tandang terakhir tim Singo Edan kalah dari PSIS Semarang 2-1.

Milan mengatakan rekor buruk yang dialami timnya, bukan karena mental pemain. Karena, sebenarnya timnya sudah bermain bagus meski bertanding di kandang lawan. 

Ia mengatakan kesulitan yang dialami Arema FC dalam laga tandang, terjadi saat mengejar ketertinggalan dari tim tuan rumah. Namun, jika berhasil unggul lebih dahulu tentu, Arema akan lebih mudah menang.

"Kami sering bermain bagus dalam pertandingan tandang. Tapi hasilnya tidak sesuai dengan yang diharapkan," kata dia.

Milan menjelaskan hal itu disebabkan jika timnya unggul, maka timnya punya energi banyak untuk melanjutkan pertandingan. Tapi jika tim tuan rumah yang gol terlebih dahulu, maka timnya menemui masalah. 

Seperti yang diketahui, saat ini Arema FC unggul dalam klasemen sementara Liga 1 dengan meraih peringkat 9 dengan 41 poin. Sedangkan, Persela Lamongan berada di peringkat 13 dengan selisih dua poin yakni 39. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Malang

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES