Peristiwa Nasional

Soal Notifikasi Eksekusi Tuti Tursilawati, Ini Kata Dubes Saudi

Selasa, 13 November 2018 - 22:19 | 37.27k
Dubes Arab Saudi untuk Indonesia Osama bin Mohammed Al-Shuaibi di Kantor PP Muhammadiyah, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018). (FOTO: Rahmi Yati Abrar/TIMES Indonesia)
Dubes Arab Saudi untuk Indonesia Osama bin Mohammed Al-Shuaibi di Kantor PP Muhammadiyah, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018). (FOTO: Rahmi Yati Abrar/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Duta Besar (Dubes) Arab Saudi untuk Indonesia, Osama bin Mohammed Al-Shuaibi mengatakan, dirinya masih menunggu penjelasan Pemerintah Arab Saudi soal notifikasi eksekusi mati tenaga kerja Indonesia (TKI) Tuti Tursilawati.

Ia mengakui, jika notifikasi tersebut merupakan hak dari keluarga untuk memperoleh informasi berkaitan dengan sanak keluarga mereka. "Namun saya sendiri masih menunggu informasi dari Pemerintahan Arab Saudi," kata Osama dalam jumpa pers di Kantor PP Muhammadiyah, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018).

Sebelumnya terang Osama, masalah tersebut juga pernah disinggung dan dibahas dengan Menteri Luar Negeri (Menlu) Arab Saudi ketika berkunjung ke Indonesia beberapa waktu lalu.

"Saya sendiri masih menunggu informasi dari pemerintah saya berkaitan dengan apakah kedutaan telah menerima notifikasi berkaitan dengan masalah tersebut. Saat ini kita masih menanti dari pihak Saudi," tukasnya.

Untuk diketahui, Tuti Tursilawati merupakan TKI asal Majalengka, Jawa Barat yang dieksekusi mati oleh pemerintah Arab Saudi, pada tanggal 29 Oktober 2018 lalu. Tuti sebelumnya divonis mati oleh pengadilan Arab Saudi pada Juni 2011 dengan tuduhan membunuh majikannya.

Sementara itu, Ibunda Tuti Tursilawati, Iti Sarniti, menceritakan bahwa anaknya bukan membunuh, namun membela diri dari majikan yang hendak memperkosanya. Pemerintah Indonesia telah melakukan berbagai upaya untuk menghentikan eksekusi mati tersebut. Bahkan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah menyurati Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES