Peristiwa Daerah

Hina Kiai di Situbondo,  Anahnu Laporkan Pemilik Akun Facebook ke Polisi

Senin, 12 November 2018 - 22:04 | 82.18k
Pengurus ANAHNU melaporkan pemilik akun Facebook yang menghina kiai Kholil Situbondo ke Polres Situbondo. (Foto: Uday/TIMES Indonesia) 
Pengurus ANAHNU melaporkan pemilik akun Facebook yang menghina kiai Kholil Situbondo ke Polres Situbondo. (Foto: Uday/TIMES Indonesia) 

TIMESINDONESIA, SITUBONDO – Aliansi Nahdiyin Nusantara (ANAHNU) Kabupaten Situbondo, Jawa Timur melaporkan pemilik akun facebook atas nama Decky Ahmad ke Polres Situbondo, Senin ( 12/11/2018).

ANAHNU melapor ke polisi karena postingan akun facebook Decky Ahmad dinilai menghina kiai kharismatik di Kota Santri Bumi Shalawat Nariyah, KHR Muhammad Kholil Asad.

Dalam akun facebook Decky Ahmad tersebut diunggah kata kata hinaan tehadap putra salah satu pahlawan nasional di Situbondo, KHR Asad Syamsul Arifin. 

Juru bicara ANAHNU, Jufaldi menjelaskan bahwa pihaknya selaku pecinta dan santri dari Kiai  NU di Situbondo tidak menerima pelecehan terhadap Kiai Kholil dengan kalimat tidak pantas.

"Oleh karena itu, kami melaporkan dan kami mengharap kepada kepolisian Republik Indonesia untuk menindaklanjuti dan segera mengambil sikap sesuai dengan aturan yang berlaku demi menjaga kondusifitas di Negara ini. Karena ini sudah viral di media sosial,” ungkapnya.

Senada dengan Jufaldi, Hafid Yusik, pengurus ANAHNU mengatakan bahwa pemilik akun tersebut sudah kelewat batas dalam memberikan pendapat. 

Menurutnya, dalam konteks pilihan dalam sebuah kontestasi politik berbeda merupakan hal yang sangat wajar, namun hal yang tidak boleh itu mencaci dan menghina.

"Kiai Kholil, dalam memilih calon pemimpin tertentu itu punya alasan, itu juga bagian dari ijtihad kiai, tapi kenapa sampai segitunya akun tersebut mencaci KHR Muhammad Kholil Asad," ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Situbondo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES