Entertainment

Film A Man Called Ahok di Bioskop Park 23 XXI Bali Ramai Pengunjung

Senin, 12 November 2018 - 01:02 | 228.06k
Suasana para pengujung saat menunggu pemutaran film A Man Called Ahok, bertempat di Bioskop Park 23 XXI Bali, Minggu (11/11/2018). (FOTO: Khadafi/TIMES Indonesia)
Suasana para pengujung saat menunggu pemutaran film A Man Called Ahok, bertempat di Bioskop Park 23 XXI Bali, Minggu (11/11/2018). (FOTO: Khadafi/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BADUNG – Bioskop Park 23 XXI Bali dipadati pengunjung yang hendak menonton film A Man Called Ahok pada Minggu (11/11/2018) malam. 

Film tersebut juga tampak membuat para penontonnya berdecak kagum. Bahkan ada yang tertawa saat ada adegan lucu di film tersebut. Ada juga yang tampak terharu saat adegan perjuangan Ahok mengurusi perusahan tambangnya hingga menjadi Bupati Belitung Timur pada tahun 2005.

Bioskop-Park-23-XXI-Bali-2.jpg

Salah satu penonton yakni Fegy Hidayat mengatakan bahwa film A Man Called Ahok menaik ditonton.

"Untuk filmnya bagus dan alur ceritanya sesuai dengan Ahok sendiri," ucapnya saat ditemui usai menonton film tersebut.

"Untuk pesannya dalam berusaha kita harus maksimal untuk mewujudkan impian kita di masa depan. Hal ini menginspirasi juga dalam berkarya untuk memajukan negara maupun bangsa," imbuh Fegy yang bermukim di Denpasar, Bali ini.

Hal senada juga disampaikan Jordan yang sengaja meluangkan waktunya untuk menonton film A Man Called Ahok. Dia mengaku diajak kawannya untuk menonton film tersebut.

Bioskop-Park-23-XXI-Bali-3.jpg

"Untuk pesannya di dalam film ini banyak, salah satunya membantu sesama dan juga rasa kekeluargaan itu sangat penting," singkatnya.

Film sepanjang 102 menit tersebut mengisahkan kehidupan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Film A Man Called Ahok juga diambil dari buku karya Rudi Valinka. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Bali

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES