Peristiwa Daerah

Selenggarakan Trail Run di Kawasan Pabrik, Semen Indonesia Raih Rekor Muri

Minggu, 11 November 2018 - 10:54 | 34.27k
Senior Manager Museum Rekor Indonesia (MURI), Yusuf Madri saat memberikan penghargaan kepada Kabiro Komunikasi PT Semen Indonesia, Sigit Wahono (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia).
Senior Manager Museum Rekor Indonesia (MURI), Yusuf Madri saat memberikan penghargaan kepada Kabiro Komunikasi PT Semen Indonesia, Sigit Wahono (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia).

TIMESINDONESIA, GRESIK – Event lari maraton PT Semen Indonesia bertajuk SMI Trail Run 2018 yang digelar di kawasan pabrik dan bekas tambang di Gresik, Jawa Timur, meraih Rekor dari Museum Rekor Indonesia (MURI), Minggu (11/11/2018) pagi.

Senior Manager MURI, Yusuf Madri mengatakan, penghargaan rekor itu layak diberikan kepada Semen Indonesia karena berhasil menggelar event lari maraton di areal pabrik.

MURI-Trail-Run-2.jpg

"Ini baru pertama kali, event berlari (Trail Run) yang digelar dikawasan pabrik. Soalnya biasanya event ini digelar di perbukitan atau diluar. Ini dikawasan pabrik dan bekas tambang," katanya usai memberikan penghargaan Rekor Muri yang diterima Kabiro Komunikasi Perusahaan, Sigit Wahono..

Sekretaris Perusahaan, Agung Wiharto menjelaskan, kegiatan Trail Run 2018 merupakan rangkaian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Semen Indonesia ke-61.

Dirinya membeberkan, salah satu alasan menggelar event lari di kawasan pabrik adalah ingin memberikan wawasan ke masyarakat jika pengelolaan bekas tambang Semen Indonesia dikelola dengan baik.

"Sebab paska eksplorasi Semen Indonesia (Pabrik Gresik) kami kelola dengan baik. Disana peserta lari mengitari kawasan itu sejauh 10 kilometer," pungkasnya.

Dia menjelaskan, SMI Trail Run 2018 ini tambah Agung diikuti oleh 1600 peserta. Selain dari Indonesia, beberapa peserta juga datang dari luar negeri. "Mereka menikmati keseruan berlari melintasi area produksi pabrik semen, serta perbukitan dalam area paska tambang," ungkapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Gresik

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES