Olahraga

Timnas Indonesia Tumbang di Kandang Singapura

Jumat, 09 November 2018 - 21:12 | 53.42k
Timnas Indonesia tertinggal sementara atas timnas Singapura dalam laga Piala AFF 2018. (FOTO: Antara/Wahyu Putro)
Timnas Indonesia tertinggal sementara atas timnas Singapura dalam laga Piala AFF 2018. (FOTO: Antara/Wahyu Putro)

TIMESINDONESIA, JAKARTATimnas Indonesia gagal menaklukkan timnas Singapura dalam penyisihan grup B Piala AFF 2018. Tim Garuda kalah dari timnas Singapura dengan skor 1-0.

Dominasi serangan tuan rumah memang cukup menyulitkan timnas Indonesia. Meski, berhasil memberikan perlawanan yang seimbang Indonesia tertinggal di babak pertama.

Gol timnas Singapura berhasil mencetak gol di menit ke-37. Serangan yang berawal dari Gabriel Quak Jun Yi menusuk dari sayap kanan. 

Bola umpan silang diantisipasi oleh barisan belakang Indonesia, bola liar disambar oleh Harris Harus masuk ke gawang. Gol ini membuat Singapura unggul di babak pertama.

Memasuki babak kedua, Indonesia yang tertinggal langsung memberikan perlawanan penuh. Namun, sayang tim tuan rumah juga menerapkan pertahanan yang sangat kokoh. Hal ini membuat kedua tim, melakukan jual beli serangan. 

Sampai babak kedua berakhir tak ada gol tambahan, dan kedudukan Singapura unggul satu gol pun menjadi hasil akhir pertandingan malam ini.  Hasil kemenangan 1-0, membuat Singapura memuncaki klasemen sementara grup B.

Dalam laga selanjutnya, Timnas Indonesia akan menjamu timnas Timor Leste di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (12/11/2018). (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES