Peristiwa Daerah

Disambar Petir, Satu Rumah dan Lima Meteran Listrik Hangus Terbakar

Kamis, 08 November 2018 - 19:53 | 181.32k
Rumah Milik Pak Addus di Desa Kerta Barat, Kecamatan Dasuk Sumenep Rusak Parah (Foto: Ach. Tsabit for TIMES Indonesia)
Rumah Milik Pak Addus di Desa Kerta Barat, Kecamatan Dasuk Sumenep Rusak Parah (Foto: Ach. Tsabit for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMENEP – Hujan yang turun di sebagian wilayah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, kembali memakan korban. Pasalnya, satu rumah dan lima unit meteran listrik di Desa kerta Barat dan Semaan, Kecamatan Dasuk Sumenep hangus disambar petir.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.30 WIB. Saat itu sebagian wilayah Kecamatan Dasuk diguyur hujan yang disertai petir.

"Kami semua kaget, seketika petir datang sangat nyaring dan kilometer (meteran) listrik hangus. Juga TV dan Marsibel," kata Ach.

Tsabit, warga Desa Semaan, Kecamatan Dasuk Sumenep, saat menceritakan ulang peristiwa nahas yang menimpa dirinya, Kamis (8/11/2018) malam.

Rumah-Tersambar-Petir.jpg

Tsabit melanjutkan, suara seperti bedil itu terdengar keras sebanyak tiga kali. Ia langsung lari keluar rumah karena seisi rumah penuh dengan kepulan asap.

"Saat itu, empat rumah tetangga saya kenak juga ternyata. Setelah reda, kami langsung telpon pihak PLN. Baru besok akan diganti barangnya dan akan dipasang," paparnya.

Lebih lanjut Tsabit mengungkapkan, korban petir paling parah terjadi di Desa Kerta Barat. Satu rumah milik Pak Addus nyaris terbakar. Beruntung penghuni rumah sedang tidak tempat, sehingga tidak terjadi korban jiwa dalam peristiwa ini.

Terpisah, Camat Dasuk Camat Faruk Sumarsono mengungkapkan, pihak Forpimka termasuk kepala desa setempat sudah melaporkan ke Bupati dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Sementara kerugian akibat peristiwa sambar petir itu taksir mencapai Rp 10 juta.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES