Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Lepas Peserta Jaka Sopan 2018, Bupati Bondowoso: Jadikan Ini Sebagai Media Bersosialisasi

Minggu, 04 November 2018 - 14:24 | 119.61k
Bupati Bondowoso Drs KH Salwa Arifin (pegang mik) saat melepaskan ribuan peserta Jaka Sopan 2018 (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Bupati Bondowoso Drs KH Salwa Arifin (pegang mik) saat melepaskan ribuan peserta Jaka Sopan 2018 (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, BONDOWOSOBupati Bondowoso, Drs KH Salwa Arifin memberangkatkan langsung tujuh ribu peserta Jaka Sopan 2018 (Jalan Kaki Bondowoso Dadapan), Minggu (4/11/2018), di Alun-alun RBA Ki Ronggo. 

Dalam kesempatan itu, bupati meminta agar Jaka Sopan tidak hanya dijadikan ajang olah raga tapi juga dijadikan sarana bersosialisasi antarwarga Bondowoso.

Jaka-Sopan-2018-2.jpg

Ribuan peserta tersebut, start tepat di depan Monumen Gerbong Maut, dan finish di Pondek Pesantren Al-Islah Dadapan, dengan jarak tempuh sekitar kurang lebih 7 kilometer. 

Atas nama pemerintah Kabupaten Bondowoso, Salwa Arifin, juga mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada pelaksana dan peserta kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini sangat penting bagi masyarakat Bondowoso, karena kita banyak bergerak dan baik untuk kesehatan. Selain itu, jangan lupa mengkonsumsi sayur-sayuran,” katanya. 

Pihaknya berharap, dengan kegiatan yang diikuti ribuan peserta ini, dapat memasyarakatkan olah raga. Selain itu, kata dia, olah raga tradisional semacam ini, dapat dikenal oleh generasi muda saat ini, khususnya di Bondowoso.

Jaka-Sopan-2018-3.jpg

“Meski terkesan santai, olah raga tradisional semacam ini memiliki fingsi di antaranya, bisa menyebabkan kita segar, bugar dan sehat. Serta menumbuhkan nilai budaya di tengah masyarakat,” terangnya. 

Bahkan, terang dia, olah raga  jalan kaki bisa membentuk karakter masyarakat. Untuk itu, bupati menyarankan agar kegiatan serupa harus terus dilaksanakan. Pihaknya juga berharap, agar masyarakat Bondowoso membiasakan diri untuk berolahraga. 

Pantauan TIMES Indonesia, ribuan peserta yang ikut hadir dalam kegiatan tersebut terdiri dari berbagai usia dan kalangan. Mulai, anak-anak hingga orang tua, dan beberapa komunitas yang ada di kabupaten Bondowoso.

Jaka-Sopan-2018-4.jpg

Dalam kegiatan tersebut, juga disediakan hadiah menarik seperti Sepeda Gunung, TV, Kulkas, Kompor gas, dengan hadiah utama sepeda motor. 

Selain bupati Bondowoso, hadir dalam pelepasan Jaka Sopan 2018 (Jalan Kaki Bondowoso Dadapan) tersebut, Plt Skeda, Forkopimda, Titik Soeharto, dan beberapa umdangan lain. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES