Tekno

WhatsApp Pastikan Tampilkan Iklan di Fitur Status

Jumat, 02 November 2018 - 02:25 | 55.46k
Aplikasi WhatsApp (Ilustrasi - TIMES Indonesia)
Aplikasi WhatsApp (Ilustrasi - TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Wakil Presiden WhatsApp, Chris Daniels, telah mengkonfirmasi bahwa WhatsApp akan segera menghadirkan iklan dalam aplikasi pesan tersebut. Iklan pada WhatsApp ini akan tampil di bagian 'Status' pengguna.

"Kami akan menaruh iklan di-'Status' yang akan menjadi model monetisasi pertama kami bagi perusahaan dan menjadi kesempatan bagi bisnis untuk menjangkau konsumen mereka di Whatsapp," jelas VP Whatsapp, Chris Daniels, dikutip dari CNN Indonesia, Kamis (1/11/2018).

Hal ini nampaknya menjawab spekulasi pada September lalu di mana co-founder WhatsApp Brian Acton mengungkapkan bahwa CEO Facebook Mark Zuckerberg telah memiliki rencana monetisasi untuk layanan per pesanan itu bahkan sebelum proses pembelian selesai.

Sejumlah media melaporkan bahwa layanan iklan di WhatsApp akan menggunakan sistem iklan yang dimiliki Facebook. Tujuannya agar pengguna lebih memahami layanan yang ditawarkan oleh bisnis tersebut dan berinteraksi dengan bisnis tersebut lewat WhatsApp.

Saat ini WhatsApp memiliki 1,5 juta pengguna secara global. Dari total pengguna itu, Facebook menyebut bahwa saat ini terdapat 450 juta pengguna yang telah menggunakan fitur Status. 

Fitur Status Whatsapp serupa dengan Stories milik Instagram. Pengguna bisa menaruh konten di fitur ini yang akan hilang dalam waktu 24 jam.

Namun hingga saat ini, tidak jelas kapan iklan pada WhatsApp ini akan mulai diluncurkan ke pengguna dan seperti apa tampilannya. Tetapi  menurut rumor yang berkembang, perangkat berbasis iOS akan menjadi yang pertama untuk menerima fitur iklan di Status WhatsApp ini. Dan kemudian menyusul ke aplikasi Android segera setelahnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES