Gaya Hidup

Usir Jerawat dengan Minuman Alami, Apa Saja?

Rabu, 31 Oktober 2018 - 12:25 | 74.73k
Tips mengatasi jerawat dengan minuman alami (Ilustrasi - TIMES Indonesia)
Tips mengatasi jerawat dengan minuman alami (Ilustrasi - TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Keberadaan jerawat sangat mengganggu ya. Tak hanya menganggu penampilan yang membuat penderitanya tak percaya diri, jerawat juga terasa sakit dan perih. 

Anda sudah coba mengusir jerawat dengan produk perawatan khusus jerawat, namun jerawat tetap membandel? Mungkin Anda bisa mencoba beberapa jenis minuman alami ini.

Ya minuman berikut ini diklaim ampuh usir jerawat dari dalam. Apa sajakah itu?

1. Kunyit Asam

Kunyit asam merupakan salah satu jenis jamu yang terbuat dari campuran parutan kunyit dan asam jawa. Minuman tradisional ini cukup disukai banyak orang karena memiliki rasa yang manis, asam dan segar. Kandungan curcumin yang terdapat dalam kunyit berfungsi sebagai anti-inflamasi yang mengatasi peradangan pada jerawat. Selain itu, antiseptik dan antibakteri yang terkandung dalam kunyit juga mampu melawan bakteri penyebab jerawat.

Rutin meminum kunyit asam tak hanya meredakan masalah jerawat saja, noda bekas jerawat pun bisa hilang karena berkat kandungan vitamin C dan betakaroten yang terdapat pada asam jawa.

2. Teh Hijau

Rasanya sudah bukan rahasia lagi ya kalau minuman yang satu ini menyimpan banyak khasiat untuk kesehatan, tak terkecuali kecantikan kulit. Teh hijau cukup handal dalam urusan meredakan jerawat.

Kandungan ekstrak etanolik yang terdapat di dalam teh hijau mampu menghambat pertumbuhan bakteri staphylococcus aureus yang merupakan salah satu penyebab timbulnya jerawat. Tak hanya itu saja, kandungan yang kaya akan antioksidan ini juga dapat menurunkan berat badan dan mencegah risiko kanker.


3. Air putih

Kurang asupan air putih tak hanya dapat menurunkan konsentrasi, tapi juga dapat menyebabkan timbulnya jerawat. Seperti yang telah diketahui, tubuh kita didominasi oleh air. Jika kekurangan cairan, sel-sel yang ada di tubuh akan mati. Termasuk sel kulit wajah yang sangat rentan karena terpapar langsung dengan matahari dan polusi udara.

Maka rajin-rajinlah meminum air putih. Karena selain melembapkan, air putih juga membantu proses penyerapan nutrisi, melancarkan peredaran darah dan menetralkan racun pada tubuh yang seringkali jadi penyebab jerawat.

4. Air kelapa

Selain rasanya segar, air kelapa ternyata menyimpan segudang khasiat untuk kesehatan. Kandungan air kelapa dikenal dapat dan menyembuhkan berbagai macam penyakit dan menetralkan racun di dalam tubuh. Rutin mengonsumsi air kelapa juga diyakini dapat menyembuhkan jerawat di wajah. Tak hanya diminum, membasuh wajah dengan air kelapa secara rutin ternyata juga dapat dijadikan terapi untuk menghilangkan jerawat dari luar.

5. Beras Kencur

Beras kencur merupakan minuman tradisional atau jamu yang sejak dulu dikenal memiliki manfaat baik untuk tubuh. Selain dapat menjaga bentuk tubuh dan membuatnya lebih bugar, jamu yang rasanya manis dan segar ini juga baik untuk mengatasi jerawat, mengencangkan wajah, serta mencerahkan kulit yang kusam. Tak hanya disajikan sebagai minuman saja, beras kencur ternyata juga dapat dijadikan sebagai masker DIY untuk jerawat.

Yuk dipraktikkan, badan akan terasa segar jerawat pun akan hilang dengan lima minuman alami tersebut.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES