Peristiwa Daerah

Kasat Lantas: Jika Bandel, Kami akan Tindak Pelajar SMP yang Masih Naik Motor

Selasa, 23 Oktober 2018 - 18:59 | 94.75k
Pelajar wilayah Kecamatan Genteng yang terlihat masih megendarai motor tidak standar dan tanpa helm. (FOTO: Erwin Wahyudi/TIMES Indonesia) 
Pelajar wilayah Kecamatan Genteng yang terlihat masih megendarai motor tidak standar dan tanpa helm. (FOTO: Erwin Wahyudi/TIMES Indonesia) 

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Kepala satuan Lalulintas (Kasat Lantas), Polres Banyuwangi, AKP Prianggo Parlindungan Malau menegaskan, akan menindak dan memberikan sanksi kepada pelajar khususnya SMP/ MTs yang ke sekolah masih menggunakan sepeda motor. Hal itu dilakuan untuk mengurangi angka kecelakaan yang selama ini banyak terjadi pada pelajar. 

"Jika masih bandel, kami akan tindak tegas yaitu dengan tindakan tilang," ungkapnya saat dihubungi TIMES Indonesia, Selasa (23/10/2018).

AKP-Prianggo.jpg

Mantan Kasat Lantas Polres Jember ini juga menyampaikan, pihak kepolisan akan terus melakukan sosialisai dengan sasaran Guru dan para orang tua agar bisa menyempatkan waktu untuk mengantar anaknya ke sekolah. 

"Kalau pelajar SMP jelas belum mendapat legitimasi mengendarai kendaraan. Jadi kami berharap orang tua bisa mengerti dan harus menyempatkan waktu untuk mengantarkan," jelasnya. 

Kasat Lantas mengimbau kepada pengendara baik pelajar maupun umum agar tertib berlalulintas, bagi mereka yang belum berhak atau belum cukup umur, agar tidak mengendarai kendaraan bermotor. Langkah ini juga untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan karena belum siapnya pengendara.

"Karena kecelakaan lalu lintas yang rugi bukan hanya yang bersangkutan, tapi pengguna jalan lain juga. Untuk itu harus sesuai dengan aturan yang berlaku dan peruntukannya," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES