Indonesia Positif Ketahanan Informasi Desa

TIM SAR Kab Sleman Terjun dalam Program TMMD Kodim Sleman

Selasa, 23 Oktober 2018 - 08:30 | 16.94k
Pengalaman baru saat TIM SAR turut membantu satgas TMMD Kodim Sleman menuntaskan sasaran fisik. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
Pengalaman baru saat TIM SAR turut membantu satgas TMMD Kodim Sleman menuntaskan sasaran fisik. (FOTO: AJP TIMES Indonesia)
FOKUS

Ketahanan Informasi Desa

TIMESINDONESIA, SLEMAN – Prajurit TNI membangun kebersamaan dengan anggota Tim SAR Kabupaten Sleman dan masyarakat, dalam kegiatan TMMD Kodim Sleman. "Ada sebanyak sekitar 10 Tim Sar Kab.Sleman ikut bergabung dengan Satgas TMMD Reguler Ke-103 Kodim 0732/Sleman,” kata Danramil 17/Gamping.

Para Anggota Tim SAR itu bersatu dengan para prajurit TNI dan masyarakat dalam kegiatan TMMD di Dusun Temuwuh Kidul, Desa Balecatur, Kecamatan Gamping Kabupaten Sleman, Senin (22/10/18).

Mereka berpartisipasi dalam pelaksanaan proyek pembangunan fisik maupun non fisik.Tak hanya itu, mereka juga ikut memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada warga masyarakat Desa Balecatur.

“Terima kasih kami diberi kesempatan untuk terlibat dalam pelaksanaan kegiatan TMMD.Ini jadi pengalaman yang tak terlupakan bisa membantu dan berbagi pengalaman ke masyarakat,” ujar Gatot salah seorang Anggota Tim SAR Kab.Sleman.

Gatot berharap, kepada TNI, apabila ada kegiatan dharma bhakti diundang dan dilibatkan untuk bisa menyumbang ke warga masyarakat. “Ke depan kami berharap kepada jajaran TNI untuk melibatkan Anggota Tim Sar di berbagai kegiatan seperti TMMD Kodim Sleman ini,’’ ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES