Peristiwa Daerah

Tekan Angka Perceraian, Dinas Pendidikan Pemkot Batu Dampingi 350 Guru

Senin, 22 Oktober 2018 - 21:44 | 49.25k
Dinas Pendidikan Kota Batu membina pendidik untuk menekan angka perceraian dan menghilangkan gaya hidup konsumtif. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Dinas Pendidikan Kota Batu membina pendidik untuk menekan angka perceraian dan menghilangkan gaya hidup konsumtif. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATUDinas Pendidikan Pemkot Batu secara khusus melakukan pendampingan kepada para guru untuk mencegah perceraian dan menghilangkan gaya hidup konsumtif melalui pembinaan yang dilaksanakan di Balai Kota Among Tani, Kota Batu, Senin (22/10/2018).

Data Dinas Pendidikan Kota Batu, ada 8 kasus perceraian tenaga pendidik yang saat ini sedang dimediasi. Selain itu, data Dinas Pendidikan menyebutkan bahwa banyak tenaga pendidik terlilit utang karena tingkat konsumtif yang wah.

Agar hal itu terjadi, Dinas Pendidikan membina 350 tenaga pendidik di TK, SD, SMP se Kota Batu yang masih berusia 35 hingga 50 tahun. “Dua permasalahan ini menyebabkan tenaga pendidik tidak fokus dalam mengajar, kegiatan ini adalah upaya preventif,” kata Kabid Guru dan Tenaga Kependidikan, Dindik Kota Batu, Abdul Rais.

Dinas-Pendidikan-Kota-Batu.jpg

Karena itu, menurut Rais, Dinas Pendidikan benar-benar memberikan perhatian serius terhadap permasalahan ini. Termasuk menangani kasus perceraian tenaga pendidik.

Dalam penanganan ini, Dinas Pendidikan mengawali dengan proses mediasi terhadap pihak penggugat atau pun tergugat, hingga diharapkan ajuan perceraian tersebut tidak sampai terjadi.

Penyebab gugatan cerai ini diantaranya adalah ketidakcocokan dalam rumah tangga, hingga KDRT dan penelantaran.  

Data Dinas Pendidikan Pemkot Batu, jumlah guru di Kota Batu kurang lebih 2241 orang, Selain mengundang dosen UM yang juga motivator Dr. Umi Dayati M.Si, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko juga ikut hadir memberikan pengarahan kepada para guru. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES