Kuliner

Terong Banyak Jenisnya, Yuk Kenalan!

Senin, 22 Oktober 2018 - 10:17 | 181.27k
Terong. (FOTO: Tribun Jabar - Tribunnews.com)
Terong. (FOTO: Tribun Jabar - Tribunnews.com)

TIMESINDONESIA, JAKARTATerong balado, salah satu olahan terong yang menjadi favorit. Siapa yang tak kenal terong, sayur yang masuk dalam keluarga Solanaceae, ini dapat diolah menjadi berbagai makanan.

Selain balado, terong juga enak dibikin lodeh. Bahkan di beberapa daerah terong diolah menjadi selai dan dodol. Sementara di Bengkulu terong dibuat menjadi manisan yang akhirnya populer menjadi poleh-oleh khas daerah itu.

Ada juga yang menjadikan terong sebagai lalapan. Yup seperti di tanah Sunda, lalap terong seakan menjadi kewajiban.

Tentunya tidak semua terong dapat dijadikan beragam olahan tersebut ya. Ada banyak jenis terong yang tumbuh di Indonesia. Nah apa saja terong itu, yuk kenalan

Terong Pipit 

Berbentuk bulat, selain berwarna hijau, juga ada yang berwarna ungu. Terong ini juga kerap disebut terong mini karena ukurannya yang kecil. Umumnya dimakan sebagai lalapan dan biasa terhidang di menu masakan Sunda, seperti karedok (pecel dengan sayuran serba mentah). 

Terong Telunjuk 

Bentuknya panjang seperti telunjuk, dan lazim terdapat di menu masakan Sumatera. Misalnya, dimasak untuk bumbu gulai dengan campuran udang atau daging sapi serta disambal balado, dapat juga ditumis dengan tambahan tauco. 


Terong Ungu 

Jenis ini yang paling terkenal dari terong. Bentuknya beragam, ada yang bulat dan yang panjang. Jenis terong ungu dengan warna lebih tua dijuluki terong jepang karena sering digunakan pada kuliner Jepang, seperti tempura. Selain kering, rasanya juga renyah. Sementara yang warnanya tidak terlalu gelap, berkarakter lebih lunak. Ada juga yang berwarna hijau, dan biasa dimasukkan sebagai bahan sayur lodeh. 

Terong Belanda 

Bentuknya lonjong menyerupai telur namun lebih runcing ujungnya. Daging buahnya banyak mengandung sari buah, rasanya agak asam, berwarna agak hitam sampai kekuning-kuningan, kulit buah tipis. Sewaktu belum matang, warnanya kuning lalu berubah menjadi ungu ketika sudah matang. Bijinya bulat pipih, tipis dan keras. Berbeda dengan jenis terong lain, terong belanda ini biasa diolah menjadi jus. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES