Wisata

Virtual Tour Farm di 'Surga Pertanian'

Selasa, 09 Oktober 2018 - 16:27 | 155.90k
Berbagai wahana di Museum Pertanian Kusuma Agrowisata yang saat ini sedang di Trial Openning. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)
Berbagai wahana di Museum Pertanian Kusuma Agrowisata yang saat ini sedang di Trial Openning. (FOTO: Muhammad Dhani Rahman/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BATU – Ingin merasakan Virtual Tour Farm? Datang saja ke Museum Pertanian Kusuma Agrowisata Kota Batu.Ditempat ini, anda akan diajak berjalan-jalan di surganya pertanian.

Lewat wisata virtual ini, seorang wisatawan bisa merasakan sensasi berwisata di dunia virtual. Merasakan bagaimana rasanya menanam pohon apel,  juga merasakan bagaimana memetik buah apel tanpa harus kepanasan.

Semua itu hanya bisa ditemui di Museum Pertanian yang berada satu kawasan dengan kawasan wisata petik apel Kusuma Agrowisata hotel.

Museum-Pertanian-Kusuma-3.jpg

Di tempat ini, wisatawan bisa melihat berbagai alat pertanian mulai dari tempo dulu hingga saat ini, termasuk melihat kesuksesan Edy Antoro, Owner Kusuma Agrowisata Grup.

“Kita kenalkan pengunjung dengan dunia pertanian, lewat diorama, lewat teknologi virtual hingga kita kenalkan berbagai jenis tanaman apel seperti Apel Ana, Apel Rome Beauty, Jambu Guava hingga jambu biji,” ujar Public Relation Kusuma Agrowisata, Deybi Febriyani S.

Pengelola menyiapkan guide khusus untuk wisatawan yang berkunjung, sehingga mereka mengetahui secara detil barang apa yang dipamerkan di Museum Pertanian ini.

Museum-Pertanian-Kusuma-4.jpg

Kalau pun ditengah perjalanan ingin beristirahat sejenak sambil menikmati kawasan pertanian, wisatawan tidak perlu bingung karena ada Pawon Si Mbok, sebuah restaurant yang didesain sedemikian rumah seperti dapur tempo dulu.

Dimana ditempat ini wisatawan bisa menikmati sajian makanan Jawa tempo dulu. Dimana wisatawan secara prasmanan bisa mengambil sendiri nasi yang sedang dimasak di dandang.

Kemudian mengambil berbagai lauk khas Ndeso yang kini jarang ditemui dimana pun juga. Sambil makan dan minum, wisatawan bisa menikmati kesejukan udara di areal persawahan.

Museum-Pertanian-Kusuma-Agr.jpg

Tidak hanya itu, ditempat ini disediakan banyak spot selfie. Mulai dari yang berlatar belakang alam seperti bermain ayunan di depan Gunung Arjuna, foto di balon terbang, pondok di tengah sawah hingga di rumah petani.

Beragam keseruan bisa didapatkan wisatawan ditempat ini. Berapa harga tiket masuknya?. “Selama Trial Openning ini, belum dikenai tiket masuk, cukup membeli tiket masuk petik apel atau jambu, masuk ke Museum Pertanian gratis,” ujarnya.

Ingin merasakan virtual tour farm melihat langsung surga pertanian, datang saja ke Museum Pertanian Kusuma Agrowisata Kota Batu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rochmat Shobirin
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES