Peristiwa Daerah Bondowoso Republik Kopi

Ngopi Bareng Amin Said Husni Diisi Doa untuk Nyai Ummi Zainab

Minggu, 23 September 2018 - 18:08 | 72.17k
Ketua DPC PKB Bondowoso Ahmad Dhafir saat memberikan arahan usai pembacaan doa untuk Nyai Hj Ummi Zainab di Acara Ngopi Bareng ASH (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
Ketua DPC PKB Bondowoso Ahmad Dhafir saat memberikan arahan usai pembacaan doa untuk Nyai Hj Ummi Zainab di Acara Ngopi Bareng ASH (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)
FOKUS

Bondowoso Republik Kopi

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Acara Ngopi (Ngobrol Pintar) bareng Amin Said Husni (ASH), Minggu (23/9/2018) tadi juga diisi dengan doa bersama untuk almarhumah Nyai Hj Ummi Zainab.

Dikabarkan sebelumnya bahwa pada hari yang sama, ibunda KHR Moch. Kholil As’ad Syamsul Arifin, Mimbaan Situbondo tersebut, telah meninggal dunia.

Ngopi-Bareng-bondowoso-2.jpg

Acara yang diselenggarakan di Kafe Bunga Pelita tersebut, merupakan diskusi santai bersama mantan Bupati Bondowoso, Amin Said Husni terkait berbagai isu yang berkembang menjelang Pemilu 2019. 

Dalam kesempatan itu, pria yang juga beken denga sapaan Mas Amin tersebut, menyatakan siap sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI.

Bersasarkan penetapan DCT (Daftar Calon Tetap) oleh KPU pusat, Jumat (21/9/2018) lalu, dia resmi sebagai caleg DPR RI untuk Daerah Pemilihan Jatim III (Bondowoso, Situbondo, dan Banyuwangi) dengan nomor urut 4.

Ngopi-Bareng-bondowoso-3.jpg

Dia juga dengan tegas menyatakan akan tetap membangun Bondowoso dari kursi di Senayan.

Pernyataan tersebut diharapkan bukan hanya sebuah retorika. Sebeumnya, saat menjabat sebagai Bupati Bondwoso, Amin Said Husni telah memajukan gagasannya di antaranya, BRK (Bondowoso Republik Kopi), yang sekarang sudah dikenal hingga mancanegara dan Botanik (Bondowoso Istana Organik). (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dody Bayu Prasetyo
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Bondowoso

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES