Peristiwa Daerah

Pemkab Sumenep Promosikan Wisata Bahari Lewat Lomba Memancing Ikan

Minggu, 23 September 2018 - 17:15 | 40.38k
Panitia penyelenggara lomba menimbang hasil ikan pancingan peserta yang dapat ditangkapnya di Pelabuhan II Kalianget, Ahad (23/9/2018). (FOTO: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)
Panitia penyelenggara lomba menimbang hasil ikan pancingan peserta yang dapat ditangkapnya di Pelabuhan II Kalianget, Ahad (23/9/2018). (FOTO: Ach. Qusyairi Nurullah/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMENEPPemkab Sumenep, Jawa Timur, menggelar lomba memancing ikan level internasional yang diselenggarakan di wilayah perairan Kabupaten Sumenep. Kegiatan tersebut merupakan salah satu program pariwisata untuk memperkenalkan wisata bahari di Sumenep.

Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga, (Disbudparpora) Kabupaten Sumenep Sufianto menerangkan bahwa lomba tersebut akan dilaksanakan kembali pada tahun 2019 mendatang.

"Jadi insyallah pada tahun 2019 nanti, Sumenep akan menjadi tuan rumah lagi dalam kegiatan ini. Sebab kami memang mempunyai program visit dan mudah-mudahan kegiatan ini mampu memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai ekosistem laut di Sumenep," kata Sufianto saat memberikan sambutan di Pelabuhan II Kalianget, Minggu (23/9/2018).

Lomba memancing ini diikuti oleh 150 peserta. Mereka berasal dari dalam dan luar negeri

Kegiatan memancing tersebut selain sebagai sarana menyalurkan hobi memancing, juga sebagai upaya untuk mengembangkan destinasi wisata bahari Jawa Timur khususnya di Kabupaten Sumenep. Tujuan lainnya adalah menyadarkan masyarakat bahwa spesies ikan semakin langka sehingga perlu merawat ekosistem laut. 

Totok Widarto, Kabid Pariwisata Jawa Timur mengapresiasi lomba tersebut. Menurutnya, Kabupaten Sumenep memiliki potensi wisata bahari yang yang produktif. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Madura

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES