Peristiwa Daerah

Momen Jalan Sehat, Maba Universitas Gresik Bersihkan Sampah dan Paku di Jalanan

Minggu, 23 September 2018 - 14:46 | 66.28k
Peserta jalan sehat yang diinisiasi Unigres dalam rangka menyambut Maba tahun akademik 2018/2019 itu memunguti sampah dan paku di jalanan (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)
Peserta jalan sehat yang diinisiasi Unigres dalam rangka menyambut Maba tahun akademik 2018/2019 itu memunguti sampah dan paku di jalanan (FOTO: Akmal/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, GRESIK – Wujud peduli lingkungan, mahasiswa baru dari Universitas Gresik (Unigres) memunguti paku yang menempel di pohon serta sampah di jalanan kota Pudak. Kegiatan yang dikemas dengan jalan sehat itu melibatkan ratusan orang yang berasal dari mahasiswa, dosen Unigres hingga masyarakat sekitar. 

Dimulai pukul 06.00 WIB, sembari melaksanakan jalan sehat, peserta juga menyanyikan Mars Unigres. Tak hanya memunguti paku bekas baner yang dipasang di pohon, mereka juga memunguti paku dan sampah di jalanan.

Jalan-Sehat-Unigres-2.jpg

Selain paku, peserta jalan sehat juga membersihkan sampah di rute yang dilewati. Bahkan mereka juga membersihkan gorong-gorong. 

“Banyak sekali paku bekas banernya di pohon. Di jalan juga banyak. Itu berbahaya kalau tidak dicabut, membahayakan pengendara,” kata mahasiswa program studi hukum, Umi Kulsum, Minggu (23/9/2018). 

Meski baru memulai jalan sehat, para mahasiswa menemukan ratusan paku yang menempel di pohon maupun di jalanan. Mereka juga memunguti sampah hingga mendapati ratusan kilo sampah di jalanan Kota Pudak. 

Sementara itu, Rektor Universitas Gresik, Prof Sukiyat mengatakan kegiatan tersebut merupakan rangkaian menyambut Maba Unigres tahun akademik 2018/2019.

Jalan-Sehat-Unigres-3.jpg

Sukiyat menambahkan, kegiatan jalan sehat dengan memunguti sampah dan paku mengajarkan maba untuk tetap menjaga kesehatan. Selain itu, juga sebagai upaya mempromosikan kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan. 

"Apalagi hidup di daerah industri seperti Gresik, untuk memunguti sampah peserta wajib memakai sarung tangan. Ini mengajarkan mahasiswa dan masyarakat yang melihat untuk hidup bersih dan higienis,” ucap Rektor Unigres, Prof Sukiyat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Gresik

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES