Politik Prabowo-Sandi

Duet Prabowo-Sandi, Program OK OCE Cocok untuk Malang

Rabu, 12 September 2018 - 13:19 | 102.81k
(Grafis: TIMES Indonesia)
(Grafis: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, MALANGDuet Prabowo-Sandi komitmen untuk mengawal dan meningkatkan ekonomi Indonesia. Salah satu yang diusung adalah program One Kecamatan One Center Enteprenuership atau OK OCE. Program tersebut sangat cocok untuk diterapkan di Malang.

Konsep ekonomi OK OCE telah ditawarkan Calon Presiden Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke Kota Malang. Ia bahkan mengungkapkan keinginannya agar program ini hadir di setiap kecamatan di Indonesia.

Menurut Sandiaga, pihaknya akan melihat satu harapan bahwa OK OCE itu akan menjadi pilar pertumbuhan, mencetak wirausaha baru, UMKM yang terberdayakan.

“Itu yang saya harapkan kedepannya untuk Indonesia, jelas  Sandiaga usai acara ngopi bareng pagi, bersama caleg partai koalisi, di Jalan Ijen, Rabu (12/9/2018).

Kata Sandi, hadirnya OK OCE di setiap kecamatan, diharapkan bisa membuka lapangan pekerjaan baru, termasuk mengangkat perekonomian rakyat.

Ekonomi rakyat bisa terangkat dan tentunya akan membuka lapangan kerja baru, jika hadir OK OCE.

“Saya menyampaikan pesan dari pak Prabowo Subianto, terkait ekonomi. Karena isu politik dan isu ekonomi sangat berkaitan dalam menggerakkan ekonomi rakyat,” katanya.

Politik dan ekonomi katanya, menjadi skala prioritas. “Malang yang menjadi ikon pariwisata jangan sampai terdegradasi dengan masuk ke pembicaraan politik yang bisa memecah belah bangsa, jelasnya.

Seperti pesan Bapak Haji Prabowo katanya, ekonomi menjadi prioritas duet Prabowo-Sandi. “Membangun banyak lapangan kerja melalui program OK OCE, untuk ibu-ibu kenaikan harga jangan sampai membebani," pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jakarta

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES