Gaya Hidup

Stop 4 Kebiasaan Ini Agar Terhindar dari Kulit Berminyak

Rabu, 12 September 2018 - 06:16 | 36.63k
Eksfoliasi (FOTO: Dailymail)
Eksfoliasi (FOTO: Dailymail)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKesehatan kulit juga perlu diperhatikan seperti bagian tubuh lainnya. Masalah kulit berminyak sangat mengganggu penampilan wajah. Kulit berminyak membuat kulit tampak kusam. Penyebab kulit berminyak cukup beragam, seperti perawatan kulit yang salah, pemakaian kosmetik yang salah dan kebiasaan sehari-hari.

Ada beberapa kebiasaan yang dapat memicu minyak berlebihan di wajah. Apa saja? Yuk, simak ulasannya berikut ini.

1. Terlalu Sering Mencuci Wajah

Saat wajah terasa sangat berminyak dan kusam kadang menimbulkan keinginan untuk mencuci wajah. Hal ini justru membuat minyak muncul lebih banyak. Setelah mencuci wajah pasti kulit akan terasa sangat kering, saat kulit kering kelenjar minyak akan memproduksi lebih banyak minyak untuk membuat kulit tetap lembab.

2. Terlalu Banyak Makan Gorengan

Pola makan juga menjadi salah satu pemicu kulit berminyak. Kebiasaan ngemil gorengan juga bisa mempengaruhi produksi minyak di kelenjar kulit. 

3. Sering Berganti Make up

Perempuan biasanya mudah tergoda dengan produk makeup terbaru. Kebiasaan gonta-ganti makeup tidak hanya bisa membuat wajah semakin berminyak, tapi juga bisa menimbulkan jerawat hingga masalah kulit lainnya. 

4. Terlalu Sering Melakukan Eksfoliasi

Melakukan eksfoliasi secara rutin memang dibutuhkan agar sel-sel kulit mati bisa terangkat. Namun, terlalu sering melakukan hal ini justru membuat kulit semakin berminyak.

Agar terhindar dari masalah kulit berminyak, hindari kebiasaan di atas. Selalu jaga kesehatan kulit dengan melakukan perawatan kulit yang tepat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES