Peristiwa Daerah

Nyaleg, Ketua KONI Kota Batu Mundur

Kamis, 30 Agustus 2018 - 19:25 | 85.05k
Ir Zainul Arifin, mantan Ketua KONI Kota Batu (FOTO: Istimewa)
Ir Zainul Arifin, mantan Ketua KONI Kota Batu (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, BATUKetua KONI Kota Batu, Ir Zainul Arifin mengundurkan diri dari jabatannya beberapa waktu lalu. Pengunduran diri ini terkait dengan pencalonan laki-laki yang akrab dipanggil Jinung ini sebagai Bacaleg (Bakal Calon Legislatif) Partai Nasdem.

“Pengunduran diri saya sebagai Ketua KONI Kota Batu ini sebagai bentuk pembelajaran politik di kota ini, tidak usah disuruh-suruh, kalau memang sudah ada aturan ya kita harus melaksanakan, “ ujar Jinung.

Memang ada klausul pengurus instansi yang mendapatkan dana dari APBN maupun APBD tidak dibolehkan jadi caleg.

Jabatan Jinung digantikan oleh Muksin sebagai Plt Ketua KONI yang sebelumnya menjabat sebagai wakil Ketua KONI.

Muksin bertugas untuk melaksanakan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) pada bulan Oktober nanti.

Dari masa jabatan selama 4 tahun, Jinung hanya menjalani selama 3 tahun 6 bulan. Meskipun demikian, berbagai terobosan yang dilakukan membuat prestasi atlet Kota Batu menanjak.

Dimana atlet paralayang Kota Batu mendunia. Tidak hanya berhasil meraih medali emas di Asian Games, salah satu atletnya adalah Juara Dunia Paralayang dalam event PGAWC.

Tidak hanya di Paralayang, Tinju di Kota Batu juga menunjukkan perkembangan prestasi yang luar biasa ditingkat nasional.

“Semoga pengurus yang akan datang bisa lebih fokus dalam pembinaan usia dini melakukan pengawasan kontinyu," ujar Jinung.

Ia mengharapkan KONI dan Pemkot Batu tetap fokus dalam penyediaan alat olahraga. Pemenuhan alat olahraga ini penting, hingga prestasi olahraga terpenuhi.

“Seperti Paralayang, dahulu kita pinjam alat, terus bisa beli parasut sendiri, bahkan sekarang parasutnya tidak hanya digunakan di even yang ada di negara kita saja, tapi juga di event dunia," ujar Jinung.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Batu

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES