Olahraga Asian Games 2018

Hongkong Tinggalkan Indonesia di Babak Pertama

Senin, 20 Agustus 2018 - 19:59 | 37.86k
Timnas Indonesia U-23 harus tertinggal 0-1 dari timnas Hongkong U-23 di babak penyisihan Grup A Asian Games, Senin (20/8/2018), di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat. (FOTO: Istimewa)
Timnas Indonesia U-23 harus tertinggal 0-1 dari timnas Hongkong U-23 di babak penyisihan Grup A Asian Games, Senin (20/8/2018), di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat. (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKATimnas Indonesia U-23 harus tertinggal 0-1 dari timnas Hongkong U-23 di babak penyisihan Grup A Asian Games 2018, Senin (20/8/2018), di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

Indonesia yang mengincar kemenangan langsung menyerang Hongkong sejak babak pertama di mulai. Serangan yang dibangun Alberto Goncalves dan Febri Hariadi, berhasil membuka peluang. Namun sayang, peluang yang dihasilkan gagal membuahkan hasil. 

Asik menyerang, ternyata membuat pertahanan Indonesia melemah. Hal ini dimanfaatkan pemain Hongkong untuk menyerang balik di menit 38, serangan yang dibangun Wu Chun Ming, langsung menusuk pertahanan Indonesia. 

Umpan matangnya ke depan gawang langsung disambar Lau Hok Ming dengan tandukan keras. Bola yang melesat dengan cepat pun mengecoh kiper Andritany. Hongkong pun unggul 0-1.

Keunggulan Hongkong 0-1 ini bertahan hingga akhir babak pertama. Untuk klasemen sementara, puncak klasemen grup A Asian Games 2018 masih dipegang Palestina dengan 8 poin dari 4 laga, Hongkong di peringkat 2 dengan 7 poin dari tiga laga.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES