Peristiwa Daerah

Pria di Jember Ini Memahat Tanah Liat Jadi Arca

Rabu, 25 Juli 2018 - 20:56 | 114.41k
Joko saat memahat tanah liat di pekarangan rumahnya. (FOTO: Sofy/TIMES Indonesia)
Joko saat memahat tanah liat di pekarangan rumahnya. (FOTO: Sofy/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JEMBER – Seorang pria di Desa Gadingrejo, Kecamatan Umbulsari, Jember, Jawa Timur membikin heboh lantaran aksinya memahat tanah yang terletak di pekarangan rumahnya menjadi arca.

Pria bernama Joko (40). Diduga, Joko memahat diduga untuk melampiaskan kesedihannya usai ditinggal istrinya. "Gak ada apa tiba tiba Joko terlihat aneh. Itu terjadi sesudah Lebaran, warga sekitar kemudian tahu dan mengunggah ke Facebook," terang Bibi Joko, Susilo Wardani saat dijumpai dirumahnya, Rabu (25/7/2018).

Ia mengatakan Joko merupakan tipikal pemuda pendiam. Sejak bahtera rumah tangganya kandas, pemuda itu mulai bertingkah aneh sampai akhirnya ia mulai memahat tanah liat menjadi sebuah arca.

"Rumah tangganya sekitar dua atau tiga bulan. Sudah ditinggal itu mulai aneh," katanya.

Ditemui TIMES Indonesia, Joko serius memahat tanah liat yang ia buat seperti arca. Arca itu terlihat seperti seorang perempuan dan laki-laki. Tidak hanya itu, Joko juga memahat yang ia bentuk mirip binatang. "Bikin patung," kata Joko.

Setiap harinya lanjut Susilo, Joko mulai memahat dari pagi hingga sore. Sebelum itu, Joko pernah bekerja sebagai kuli bangunan di Bali, "Dia memang punya bakat seni," ucapnya.

Salah satu warga Desa Paleran, Hasyim, mengaku awalnya tidak percaya dengan postingan arca karya Joko di Facebook. Karena itu, ia langsung mendatangi tempat Joko memahat.

"Saya gak percaya akhirnya saya kesini bagus ternyata, saya kaget kok bisa memahat tanah menjadi arca. Padahal hanya bermodal tangan, air dan sedikit semen. Mirip sekali sama arca di candi-candi," ujar Hasyim. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Jember

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES