Politik Rumah Wakil Rakyat 2019

Pemilu 2019, PPP Kabupaten Probolinggo Target Kursi Dua Kali Lipat

Selasa, 24 Juli 2018 - 08:14 | 238.60k
Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Salim Quraisy (FOTO: Istimewa)
Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Salim Quraisy (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Jatim, menargetkan perolehan suara dua kali lipat dari saat ini, dalam pemilu 2019 nanti. Saat ini, partai berlambang kakbah tersebut, memiliki lima kursi di DPRD setempat, hasil pemilu 2019.

Ketua DPC PPP Kabupaten Probolinggo, Salim Quraisy mengatakan, pihaknya telah mendaftarkan 50 bakal caleg ke KPU, sesuai dengan kuota kursi di DPRD Kabupaten Probolinggo. Mereka berasal dari unsur profesional, pengusaha, kader PP, bahkan ada kader partai lain yang hijrah dan menjadi bakal caleg PPP.

Kader partai lain yang dimaksud, semula berlabuh di Partai Perindo. “Target kami, dua kali lipat dari perolehan kursi hasil pemilu 2014,” kata Salim Quraisy kepada TIMES Indonesia.

Empat dari lima anggota Fraksi PPP, kembali maju dari dapil (daerah pemilihan) masing-masing. Hanya Ruhullah, yang tidak maju kembali. “Ruhullah tidak nyalon (mencalonkan diri, Red). Mungkin mau istirahat,” ungkap Salim.

Selain itu, dari 50 nama bakal caleg yang didaftarkan PPP pada KPU Kabupaten Probolinggo, ada nama Umil Sulistyowati. Ia adalah mantan anggota DPRD Kota Probolinggo periode 2009-2014 dari Fraksi PKNU.

Salim sendiri, dalam pemilu 2019, tak mencalonkan diri sebagai caleg. Baik di tingkat kabupaten, Provinsi Jatim, maupun tingkat pusat. “Saya tidak nyalon di semua tingkatan. Konsentrasi membearkan PPP Kabupaten Probolinggo,” ucapnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES