Peristiwa Daerah Universitas Islam Malang

UKM PSM BA Unisma Malang Bagi Ilmu Lewat Baksos

Senin, 16 Juli 2018 - 00:01 | 21.04k
UKM Paduan Suara Mahasiswa Bunga Almamater BA Unisma Malang kembali mengadakan kegiatan pelatihan kepaduansuaraan atau bakti sosial, Minggu (15/7/2018). (FOTO: ajp.TIMES Indonesia)
UKM Paduan Suara Mahasiswa Bunga Almamater BA Unisma Malang kembali mengadakan kegiatan pelatihan kepaduansuaraan atau bakti sosial, Minggu (15/7/2018). (FOTO: ajp.TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – UKM Paduan Suara Mahasiswa Bunga Almamater BA Unisma Malang kembali mengadakan kegiatan pelatihan kepaduansuaraan atau bakti sosial, Minggu (15/7/2018).

Acara yang dipusatkan di Panti Asuhan "Sunan Giri" Jl. Tlogomas Barat No 49B Malang ini bertemakan “Pentingnya Peran Anak Indonesia dalam Menjaga Eksistensi Jiwa Lagu Bangsa”.

Kegiatan ini digelar untuk mengajarkan kepada masyarakat ilmu tentang paduan suara, bagaimana cara bernyanyi berpaduan suara, khususnya kepada anak-anak tingkat Sekolah Dasar yang tinggal di Panti Asuhan. 

Selain itu, Paduan Suara Mahasiswa "BA Unisma  juga ingin berbagi kepada sesama atas bentuk rasa syukur sekaligus memohon doa restu melalui istighosah bersama agar diberikan kelancaran dalam mempersiapkan Festival Paduan Suara Gita Buana Soedirman III (FPS GBS) Nasional di Purwokerto pada Oktober 2018 mendatang.

Sasaran dalam kegiatan ini adalah anak-anak yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar di mana peran mereka dianggap begitu penting dalam melestarikan lagu-lagu Bangsa atau Nasional.

Sehingga eksistensi lagu Bangsa akan tetap melekat dalam jiwa mereka hingga mereka dewasa nanti. 

Selain mengajarkan tentang teknik bernyanyi berpaduan suara yang baik dan benar, kegiatan ini juga diselingi dengan berbagai macam permainan yang menarik salah satunya adalah permainan tebak lagu yang bertujuan untuk mengingatkan anak-anak terhadap lagu anak dan Nasional milik Bangsa.

Adapun materi tentang kepaduansuaraan yang disampaikan ketika acara berlangsung yakni, materi tentang kedirijenan yang kemudian dipresentasikan langsung oleh anak-anak Panti Asuhan "Sunan Giri" secara berkelompok.

UKM Paduan Suara Mahasiswa BA Unisma Malang berharap kegiatan semacam ini dapat digelar secara rutin.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : AJP-5 Editor Team
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES