Olahraga

Luka Modric dan 'Kutukan' Pemain Terbaik Piala Dunia

Senin, 16 Juli 2018 - 11:11 | 53.48k
Luka Modric menjadi Pemain Terbaik Piala Dunia 2018 (Foto: FIFA)
Luka Modric menjadi Pemain Terbaik Piala Dunia 2018 (Foto: FIFA)

TIMESINDONESIA, RUSIA – Perhelatan Piala Dunia 2018 resmi ditutup dengan Prancis ditahbiskan menjadi kampiun pada Minggu (15/7/2018). Namun ada statistik unik dari pesta bola sejagad ini yang juga berlanjut di Rusia kemarin.

Kalah dari Les Bleus di partai final, Kroasia bisa berbangga dengan perjuangan mereka, apalagi kapten mereka, Luka Modric terpilih menjadi Pemain Terbaik turnamen.

Modric merengkuh Trofi Bola Emas dengan mengalahkan kapten Belgia, Eden Hazard di posisi kedua dan striker Prancis, Antoine Griezmann di posisi ketiga.

Ironisnya, ini adalah kali kelima dari enam penyelenggaraan terakhir di mana peraih trofi Pemain Terbaik berasal dari kubu yang kalah di final.

Sebelumnya 'kutukan' ini pernah menimpa Ronaldo (Brasil), Oliver Kahn (Jerman), Zinedine Zidane (Prancis) dan Lionel Messi (Argentina) pernah merasakannya.

Akankah kepahitan Piala Dunia 2018 ini berlanjut pada edisi 2022 mendatang di Qatar? Kita lihat saja nanti .... (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Dhian Mega
Sumber : Berbagai Sumber

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES