Peristiwa Daerah

Tanah Longsor di Jalur Gumitir, Polisi Banyuwangi Langsung Bergerak

Selasa, 19 Juni 2018 - 22:15 | 117.87k
Upaya evakuasi sisa longsoran (FOTO: Rizki Alfian/ TIMES Indonesia)
Upaya evakuasi sisa longsoran (FOTO: Rizki Alfian/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Insiden tanah longsor yang terjadi di jalur Gumitir, perbatasan antara Kabupaten Jember dan Banyuwangi pada Selasa (19/6/2018) malam, menjadi atensi khusus  aparat kepolisian.

Kanit Lantas Polsek Kalibaru, IPDA Nanang Wardhana langsung memerintahkan anggotanya untuk bergerak menuju ke lokasi kejadian. Meski antrean tidak masuk kawasan Banyuwangi, namun dia memastikan jika wilayahnya aman.

“Karena kejadian ini berada di perbatasan, kami selaku pemangku kepentingan wilayah ujung barat Banyuwangi langsung bergerak,” ungkap Nanang kepada TIMES Indonesia.

Nanang mengatakan, wilayah Gumitir memang masuk dalam kawasan rawan bencana alam. Sehingga jika melintasi kawasan ini saat hujan agar selalu waspada dan berhati-hati.

Menurut Nanang, aparat Polsek Kalibaru selalu melakukan monitoring dan patroli di jalur Gumtiri setiap dua jam sekali. “Jadi kalau misalkan ada insiden yang perlu dilakukan tindakan dengan cepat kami siap selalu,” ungkap Nanang.

Seperti diketahui hujan deras yang mengguyur kawasan Gumitir menyebabkan longsor dan menutup sebagian badan jalan. Akibatnya, akses jalur perbatasan yang menghubungkan Kabupaten Jember dan Banyuwangi menjadi terhambat.

Titik tanah longsor di jalur Gumitir tersebut berada di KM 35.800 atau tepatnya di timur Watu Gudang Jember. Antrean mencapai satu kilometrer dan lalulintas dibuat sistem buka tutup. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani
Sumber : TIMES Banyuwangi

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES