Peristiwa Daerah

Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Anggota Polsek Paberiwai Patroli Berkuda

Selasa, 19 Juni 2018 - 20:33 | 26.58k
Anggota Polsek bersama aparat Desa Wairara sedang berpatroli (FOTO: Habibudin/TIMES Indonesia)
Anggota Polsek bersama aparat Desa Wairara sedang berpatroli (FOTO: Habibudin/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMBA TIMUR – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), khusunya bagi Desa Wairara, Kecamatan Paberiwai yang masih sulit dijangkau, anggota polisi patroli dengan menunggangi kuda keliling desa.

Kanit Binmas Polsek Paberiwai Bripka Martinus Umbu Dada saat dikonfirmasi, Selasa (19/6) menuturkan, selama menjalankan tugas di wilayah itu tak pernah mengeluh walaupun medan cukup berat dan terbatasnya kendaraan operasional di wilayah kerjanya.

“Yah, selama saya bertugas sampai dengan jelang Pilgub di wilayah ini tentu saya harus laksanakan pekerjaan itu walaupun tidak ada kendaraan operasional, tapi saya memilih kuda sebagai kendaraan operasional saya untuk berpatroli,” kata Bripka Marthinus.

Ia mengatakan, menjelang pemilihan Gubernur NTT tentu banyak kegiatan yang harus dilaksanakan seperti pemantauan dan patroli di wilayah itu dengan melakukan imbauan tentang keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Jika dilihat dari akses jalan, tidak dapat di lalui roda dua tapi kuda salah satu kendaraan alternatifnya, hanya naik kuda.

“Saya pun tetap bersemangat dengan teman-teman dalam melakukan tugas patroli  dan menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat desa dengan mengendarai kuda,” ungkapnya.

Sementara itu, Nggaba, salah satu tokoh masyarakat Paberiwai mengaku, dengan adanya patroli di Desa Wairara sangat apresiasi dengan Polsek Paberiwai, khususnya Bripka Marthinus yang telah mengajak aparat desa untuk melakukan patroli dengan berkuda meski tidak ada kendaraan operasional.

“Saya merasa berterima kasih kepada Polres Sumba Timur, khususnya Bripka Marthinus yang sudah mengajak kami untuk melakukan patroli demi keamanan dan kenyamanan di Desa kami jelang Pilgub atau Pilkadawalau dengan berkuda keliling desa,” pungkasnya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES