Indonesia Positif

SBH Kalianget Bikin Gerakan Ramadhan Peduli Masyarakat

Jumat, 08 Juni 2018 - 14:49 | 32.20k
Santunan anak yatim jadi rangkaian Gerakan Ranadhan Peduli Masyarakat di Sumenep. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)
Santunan anak yatim jadi rangkaian Gerakan Ranadhan Peduli Masyarakat di Sumenep. (FOTO: AJP/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SUMENEP – Serangkaian kegiatan Gerakan Ramadhan Peduli Masyarakat dilaksanakan oleh Saka Bakti Husada (SBH) Kalianget, tepatnya di Pangkalan Puskesmas Kalianget, Kabupaten Sumenep, Jatim. Kegiatan mereka berupa Bazar Takjil Ramadan.

Selain itu ada buka bersama dan santunan anak yatim. Gerakan ini berlangsung selama 5 hari. Diawali dengan Bazar Takjil Ramadan pada Hari Minggu hingga Rabu tanggal 3 sampai dengan 6 Juni 2018. Kemudian ditutup dengan buka bersama pada hari Kamisnya. 

Kegiatan bazarnya juga sangat menarik. Selain mereka berjualan, bazar tersebut juga dengan penampilan band akustik. Ada juga sosialisasi lingkungan sehat oleh anggota SBH. 

Mereka memanfaatkan lahan kosong di depan Puskesmas untuk berjualan. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih jiwa kewirausahaan dari anggota SBH. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mensosialisasikan hidup sehat pada masyarakat sekitar.  

Acara ini ditutup dengan kegiatan memberikan santunan kepada anak yatim. Sekitar 25 anak yatim hadir pada kegiatan tersebut. Mereka diundang oleh anggota SBH dari desa-desa terdekat.

Pada kegiatan ini juga hadir Ustadz Yudhoyono yang memberikan ceramah agama. Dalam pesannya, ia mengingatkan kita agar selalu mengasihi dan menyayangi anak yatim.

”Kita dapat belajar belajar dari kesabaran dan keteguhan hati mereka,” tuturnya. 

Rangkaian kegiatan ini ditutup secara resmi oleh Kepala Puskesmas Kalianget, drg. H. Nurul Hayati, M.Si. “Dengan hadirnya adik-adik SBH di lingkungan Puskesmas Kalianget, semoga kegiatan puskesmas dapat lebih sukses kedepannya serta masyarakat Kalianget khususnya. Serta dapat lebih mendapatkan manfaat untuk menyiapkan Generasi Indonesia Sehat,” ujar ibu dokter yang akrab dengan penampilan bersahajanya tersebut.

Gerakan Ramadhan Peduli Masyarakat, kata Nurul, sangat bermanfaat bagi masyarakat. Khususnya di sekitar puskesmas Kalianget. Apalagi gerakan Saka Bakti Husada (SBH) Kalianget, juga membawa manfaat ekonomis yakni berupa Bazar Takjil Ramadan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES