Peristiwa Daerah Arus Mudik 2018

Lancarkan Arus Mudik dan Arus Balik, Basarnas Bali Terjunkan 115 Personil

Kamis, 07 Juni 2018 - 14:45 | 130.96k
Ratusan personil Basarnas Denpasar, saat mengikuti apel di Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Denpasar, Jimbaran, Badung, Bali. Kamis (7/6/2018). (FOTO: Istimewa)
Ratusan personil Basarnas Denpasar, saat mengikuti apel di Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Denpasar, Jimbaran, Badung, Bali. Kamis (7/6/2018). (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, DENPASAR – Untuk membantu melancarkan arus mudik dan arus balik Hari Raya Idhul Fitri, Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Denpasar mengerahkan 115 personil guna mengantisipasi membludaknya arus mudik dan arus balik lebaran tahun 2018. 

Selain personil, juga disiagakan Alat Utama (Alut) berupa Kapal KN SAR Arjuna 229, Helikopter BO 105, Rigit Infatable Boat (RIB) Rescue Car, Rescue Truck dan peralatan SAR lainnya.

Basarnas-Denpasar.jpg

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, Ketut Gede Ardana, mengatakan bahwa seperti diketahui bahwa libur menjelang Hari Raya Idul Fitri yang telah ditetapkan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo yakni tehitung dari 11 Juni sampai dengan 20 Juni 2018.

Hal ini, menurut Ardana tentunya akan berakibat meningkatnya jumlah wisatawan lokal yang bekunjung ke Bali. Bali yang dikenal sebagai Pulau seribu Pura ini merupakan destinasi pariwisata yang sangat diminati oleh wisatawan lokal.

upacara.jpg

“Tugas kami disini sebagai perpanjangan tangan dari Basarnas, tak hanya melakukan kesiapsiagaan dalam menghadapi arus mudik, tetapi juga memastikan keselamatan wisatawan yang berkunjung ke Bali," katanya.

Hal tersebut akunya, adalah pola yang selalu dilakukan setiap mendekati Hari Raya Idul Fitri. Karena, banyak masyarakat yang keluar masuk Bali dengan modal transportasi udara maupun darat serta laut,” terangnya,ditemui usai memimpin Apel di Kantor Basarnas Denpasar, Jimbaran, Badung, Bali. Kamis (7/6/2018).

Sebelum pengerahan pesonil dan Alut, kata Ardana, Basarnas Bali telah bekoordinasi dengan berbagai pihak terkait yang akan membantu saat arus mudik.

Diantaranya, Pelabuhan Gilimanuk, Pelabuhan Benoa, Pelabuhan Padangbai, Pelabuhan Celukan Bawang, serta Penyebrangan Serangan, Sanur, dan koordinasi dengan instansi tekait di Bandara Udara I Gusti Ngurah Rai dan Dinas Perhubungan Provinsi Bali dan Kabupaten.

“Untuk Siaga SAR, dari Basarnas akan berlangsung selama 18 hari, dimulai dari 7 Juni hingga 24 Juni 2018. Hal itu dilakukan selama arus mudik dan arus balik,” akunya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES