Peristiwa Daerah Universitas Islam Malang

Gelora dan Kemeriahan Kirab Koin NU Saat Tiba di Kabupaten Malang

Kamis, 07 Juni 2018 - 02:19 | 45.82k
Suasana Penyambutan Kirab Koin NU Raksasa, di Kabupaten Malang, Rabu (6/6/2018) (FOTO: Widodo/ TIMES Indonesia)
Suasana Penyambutan Kirab Koin NU Raksasa, di Kabupaten Malang, Rabu (6/6/2018) (FOTO: Widodo/ TIMES Indonesia)
FOKUS

Universitas Islam Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Penyambutan Kirab Koin NU Raksasa, di Kabupaten Malang, Rabu (6/6/2018), terlihat disambut dengan cukup bergelora, sangat meriah, walau bersamaan dengan hari penerimaan raport anak sekolah. Perolehan masih belum diketahui, karena masih proses penghitungan.

Di beberapa sekolah yang dikunjungi rombongan Kirab Koin NU raksasa, seperti di SMP-SMA-SMK NU Pakis, mobil pikup pembawa kotak raksasa Koin NU itu disambut drum band. Tak sampai 15 menit mobil ini berhenti menerima gerojokan uang koin dari partisipan, warga nahdliyin dan para siswa.

Koin-NU-A.jpg

Yang berpartisipasi, terlihat mulai dari perorangan sampai lembaga Pemerintah, Lembaga Pendidikan Maarif,  PCNU, MWC Kecamatan Pakis, Badan Otonom NU , Muspika Kecamatan Pakis, Pengurus Ranting NU. Seluruhnya terlihat sangat antusias, menyambut kedatangan kotak infaq NU itu.

Saat kirab Kotak Koin itu singgah di tengah-tengah acara apel pagi, di kantor Pemerintah Kabupaten Malang, tak ayal Wakil Bupati Malang, HM Sanusi beserta sejumlah Kepala OPD, bahkan sampai Satpol PP juga berpartisipasi.

Kirab ini memang diharapkan bisa membawa ghiroh semangat bagi warga nahdliyin untuk berkhidmat kepada NU.

Ketua MWC NU Pakis, KH Drs Ichwan MP DI mengatakan, Kotak Koin NU itu, adalah simbol kokohnya NU yang beberapa bulan lagi akan menciptakan gegap gempitanya pembangunan karakter NU yang lebih mandiri.

Koin-NU-B.jpg

"Untuk itu, kami ucapkan terimakasih atas kehadiran dari semua lembaga yang hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan ini. Karena waktunya singkat, monggo kita laksanakan partisipasi koin ini untuk kejayaan NU," ujarnya.

Dengan pekik "Siapa Kita" sebanyak tiga kali, NKRI, Pancasila, Santri dan "Derek Kiai" yang dijawab sampai mati, masyarakatpun langsung beramai-ramai memasukkan koin ke kotak itu.

Sampai Rabu malam, belum diperoleh kepastian berapa besar pencapaian koin di wilayah Kabupaten Malang. Sekretaris PCNU Kabupaten Malang, Yusuf Azwar Anas yang dihubungi juga masih belum menjawab.

Semula PCNU Kabupaten Malang, seperti diungkapkan Yusuf Azwar beberapa waktu lalu mentargetkan koin itu akan tembus lebih dari Rp 159 juta.

Koin-NU-C.jpg

PCNU Kabupaten Malang juga telah mengeluarkan imbauan kepada warga NU untuk berpartisipasi aktif dalam menyambut Kirab Koin PBNU tersebut saat berada di Kabupaten Malang.

Surat yang ditandatangani Ketua PCNU Dr Umar Usman, MM itu ditujukan kepada Pengurus Cabang Lembaga NU (PCLNU) dan Pengurus Cabang Badan Otonomi NU (PCBONU) Kabupaten Malang.

Ada empat point dalam himbauan itu yakni: 
1. Agar masyarakat menghadiri penyambutan dan pelepasan kirab pada titik transit yang telah ditentukan.
2. Mensosialisasikan serta mengajak anggotanya dan segenap Umat Islam di Kabupaten Malang agar berkenan memberikan shodaqohnya saat kegiatan kirab Koin NU.
3. Bagi Badan Otonom NU agar menginstruksikan PAC yang wilayahnya menjadi tempat transit Tim Kirab Koin agar menggerakkan anggotanya untuk penyambutan dan pelepasan Tim.
4. Saat memasukkan koin shodaqoh agar diniatkan untuk kejayaan NU dan menyampaikan hajat/permohonan/cita-cita yang diinginkan.

Dalam pelaksanaan, Rabu (6/6/2018), penyambutan Kirab Koin NU Raksasa yang keliling di wilayah Kabupaten Malang itu, ternyata sangat bergelora, tetap meriah, walau hari ini bersamaan dengan penerimaan raport anak sekolah.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES