Peristiwa Daerah Kartini Zaman Now

Ini Wanita Hebat Malang Raya Peraih Penghargaan Wanita Inspiratif

Minggu, 22 April 2018 - 07:07 | 197.80k
Peraih penghargaan Wanita Inspiratif Nature E 2018, yang diselenggarakan oleh Radio Mas FM, Sabtu (21/4/2018), di hotel Swiss Bellin, Kota Malang, Jawa Timur. (FOTO-FOTO: Radio Mas FM)
Peraih penghargaan Wanita Inspiratif Nature E 2018, yang diselenggarakan oleh Radio Mas FM, Sabtu (21/4/2018), di hotel Swiss Bellin, Kota Malang, Jawa Timur. (FOTO-FOTO: Radio Mas FM)

TIMESINDONESIA, MALANG – Bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, sebanyak 21 wanita meraih penghargaan Wanita Inspiratif Nature E 2018, yang diselenggarakan oleh Radio Mas FM, Sabtu (21/4/2018), di hotel Swiss Bellin, Kota Malang, Jawa Timur.

Ada dua juara perempuan inspiratif Nature-E 2018. Kedua juara ini masing-masing mewakili dua generasi. Generasi saat ini atau sering dibilang "jaman Now" dan generasi lama. 

Juara kedua diraih oleh Vindy Hafrida yaitu seorang youtuber yang memberikan informasi kepada masyarakat global melalui sosial media youtube.  Sedangkan juara pertama diraih oleh SM. Diana M. Pd. I yaitu seorang kepala madrasah dan telah mengasuh lebih dari 100 anak yatim dan kaum duafa.

Wanita-Inspiratif-Nature-E.jpg

Selain kedua juara tersebut, ada juara favorit yang diambil dari banyaknya like dan comment pada kisah yang telah dishare diinstagram @21perempuaninspuratif dan @masfmmalang.  

Juara favorit diraih oleh Evania Yafie, MPd, yang merupakan seorang dosen yang mengabdi di kota Malang dengan berbagai macam prestasi yang diraihnya.   

Selain itu, untuk juara voter terbanyak yang diraih oleh Nunuyhanife, Irsalinatrias, dan Nafadanaa.

Panitia Wanita Inspiratif Malang Raya, Tiwi menyebutkan pada penobatan kali ini hadir 21 perempuan inspiratif Nature-E,  komunitas Malang. Penobatan perempuan inspiratif Nature-E 2018 ini bertujuan untuk memberi wadah para perempuan untuk menunjukan karya-karya atau kisah inspiratifnya untuk perempuan lain.

"Penghargaan ini diberikan untuk perempuan inspiratif yang sudah berdedikasi di Malang Raya," ungkap Debby, pimpinan Mas FM kepada TIMES Indonesia.

Untuk mengikuti penghargaan ini, ada dua cara untuk pendaftaran peserta 21 perempuan inspiratif ini yaitu,  offline dan online. Tiwi menjelaskan pendaftaran ofline dengan cara mengisi formulir yang telah disediakan oleh MAS FM,  sedangkan online dengan cara mengisi di googleform yang telah disediakan.

Wanita-Inspiratif-Nature-AB.jpg

Sebelum penobatan 21 perempuan inspiratif Nature-E , ada beberapa tahap yang telah dilakukan ,yakni mengumpulkan data peserta, melakukan take video peserta untuk menceritakan kisah inspiratifnya kepada para juri.

Penjurian yang dilakukan oleh Marita Mayasari sebagai pengelola rumah sosis Bandung dan Agen cargo; Dra. Christina Sahertian MM sebagai dosen Universitas Muhamadiyah, konsultan public relation dan personal branding; dan Sri Widji Wahyuning Utami SP,  MM yang mengawali karirnya menjadi wartawan BBC London dan saat ini sebagai Direktur Pengembangan dan Bisnis TIMES Indonesia.

"Kami dari Radio MAS FM berharap ajang penobatan 21 perempuan inspiratif ini bisa membuat perempuan-perempuan inspuratif terus berkarya," tambahnya.

Debby menambahkan, penghargaan Wanita Inspiratif Natur E 2018 ini diharapkah bisa menginspirasi semua perempuan sehingga akan bertambah perempuan-perempuan inspiratif lainnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES