Politik

Tiga Kampus Siapkan Materi Debat Publik Pilkada Kabupaten Probolinggo

Jumat, 13 April 2018 - 19:47 | 40.27k
ILUSTRASI: Debat publik. (FOTO: Merdeka)
ILUSTRASI: Debat publik. (FOTO: Merdeka)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGOKPU Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, menunjuk tiga kampus untuk menyiapkan materi debat publik pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo, yang akan digelar di Surabaya, Senin (16/4/2018) malam.

Tiga kampus yang dimaksud, yakni Universitas Brawijaya (UB), Malang; Universitas Negeri Surabaya (Unesa); dan Institut Sepuluh November (ITS) Surabaya.

Hal itu disampaikan Ketua KPU Kabupaten Probolinggo, M. Zubaidi, Jumat (13/4/2018) petang. "Sesuai PKPU, KPU menetapkan pembuat materi, tempat dan host," katanya kepada TIMES Indonesia.

Menurutnya, debat publik akan berlangsung selama 90 menit. Diawali dengan penyampaian visi dan misi masing-masing paslon, pendalaman, saling tanya antar paslon, kemudian dilanjutkan dengan pengajuan materi pertanyaan oleh host.

Sebagai informasi, Pilkada Kabupaten Probolinggo diikuti dua Paslon. Yaitu Paslon Hj P Tantriana Sari dan Timbul Prihanjoko (HATI) sebagai pasangan nomor urut 1. Ini merupakan pasangan Incumbent.

Penantangnya, yaitu Paslon Abdul Malik Haramain dan Mohammad Muzayyan. Paslon yang diusung koalisi PKB dan Partai Demokrat dengan akronim MMC  (Malik-Muzayyan Cocok, Red) ini, mendapat nomor urut 2.

Kedua Paslon, dijadwalkan mengikuti debat publik dua kali. Pertama, 16 April; dan yang kedua, digendakan Juni. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES