Peristiwa Daerah

KPK Tangkap Bupati Bandung Barat

Selasa, 10 April 2018 - 20:07 | 29.22k
Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)  (FOTO: TIMES Indonesia)
Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) (FOTO: TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tujuh orang, salah satunya adalah Bupati Bandung Barat, berinisial AB.

Dalam operasi penangkapan tersebut, KPK juga mengamankan sejumlah barang bukti dan uang yang nilainya ratusan juta rupiah.

"Tadi, saya cek memang ada kegiatan tim penindakan di lapangan. Ada penyelenggara negara dan sejumlah pihak yang diamankan di salah satu kabupaten di Jawa Barat. Sekitar tujuh orang diamankan sejauh ini," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah di Jakarta, Selasa (10/4/2018).

Menurut Febri, Bupati Bandung Barat dan beberapa orang sudah diamankan KPK. Sebagian masih menjalani pemeriksaan awal.

"Salah satu yang tadi diamankan adalah bupati aktif dan sejumlah PNS," katanya.

Febri belum menjelaskan perkara yang menyebabkan Bupati tersebut ditangkap. Namun, dugaan sementara, adalah transaksi suap yang melibatkan Bupati tersebut.

Febri menegaskan, KPK mempunyai waktu maksimal 24 jam untuk menentukan status Bupati Bandung Barat dan sejumlah orang diamankan tersebut. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Indonesia

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES