Peristiwa Daerah

BBPP Batu Latih Warga di Perbatasan Malaysia

Selasa, 10 April 2018 - 19:36 | 64.09k
Suasana pelatihan teknis tematik peternakan pengolahan daging yang diadakan BBPP Batu bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. (FOTO: BBPP Batu for TIMES Indonesia)
Suasana pelatihan teknis tematik peternakan pengolahan daging yang diadakan BBPP Batu bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara. (FOTO: BBPP Batu for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, NUNUKAN – Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Batu melatih warga masyarakat yang tinggal di wilayah perbatasan Malaysia, tepatnya di Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara.

Bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Nunukan, BBPP Batu menyelenggarakan Pelatihan Teknis Tematik Peternakan Pengolahan Daging, selama tiga hari, mulai Senin (10/4/2018) hingga dua hari ke depan.

Kepala Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan Nunukan, Cholid Muhammad mengatakan, kerja sama ini sebagai upaya membangun pertanian di wilayah perbatasan. 

Cholid berharap, melalui pelatihan ini, masyarakat Nunukan mampu melakukan pengolahan hasil ternak dengan baik.

"Khususnya peserta pelatihan, mampu melakukan pengolahan hasil ternak dengan baik, sesuai prosedur dan mampu meningkatkan perekonomian," ujarnya saat membuka pelatihan di aula Kantor Dinas Bersama Pemkab Nunukan.

Pelatihan yang diberikan, di antaranya pembuatan dan pengolahan abon, aneka nugget, dan kripik ceker ayam.

Terobosan BBPP Batu, dengan melatih warga, untuk mendongkrak pertumbuhan ekonomi di wilayah perbatasan Malaysia melalui pendekatan kawasan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Yatimul Ainun
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES