Kesehatan

Awas, Berlebihan Konsumsi Serat Bisa Berdampak Buruk untuk Tubuh

Sabtu, 31 Maret 2018 - 02:06 | 33.04k
Mengkonsumsi serat. (FOTO: activelife fitness)
Mengkonsumsi serat. (FOTO: activelife fitness)

TIMESINDONESIA, JAKARTAKonsumsi serat memang dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan serat harian dalam tubuh. Namun, sebaiknya jangan berlebihan konsumsi serat. Hal ini karena serat yang berlebihan justru menyebabkan gangguan pada tubuh. Berikut dampak buruk terlalu banyak konsumsi serat.

1. Sembelit
Sebenarnya bila orang makan serat dengan jumlah yang cukup dan sesuai, maka serat akan membersihkan perut dan kotoran di usus bisa menjadi lebih lunak. Tapi jika mengonsumsi serat lebih dari kebutuhan tubuh, serat justru dapat membuat sembelit (susah buang air besar).

Hal ini karena serat menyerap air ketika melalui sistem pencernaan. Jadi jika orang terlalu banyak konsumsi serat, air dalam saluran cerna pun banyak yang diserap. Akibatnya bisa menjadi susah buang air besar.

2. Dehidrasi
Dengan alasan yang sama yaitu serat dapat menyerap air, maka tidak mengherankan bila orang yang mengonsumsi terlalu banyak serat menjadi dehidrasi (kekurangan cairan tubuh).

3. Perut kembung
Perut kembung merupakan emisi gas produk sampingan kombinasi proses pencernaan dalam tubuh. Serat berlebih bisa menyebabkan perut kembung karena bakteri dalam usus mencerna serat secara berlebihan, sehingga membuat gas sebagai produk sampingannya.

4. Diare
Berlawanan dengan sembelit memang, namun diare dapat terjadi pada seseorang yang mendapat asupan serat terlalu tinggi sehingga pergerakan makanan yang melewati saluran pencernaan akan dipercepat. Jika manfaat ini didapat, maka jangan kaget jika akhirnya diare pun menjadi akibatnya sebab makanan akan bergerak lebih cepat dari biasanya karena efek serat tinggi. Kondisi seperti ini justru dianggap sebagai manfaat yang malah membawa kerugian bagi kita.

5. Berat Badan Bertambah
Sebagian orang tentu sangat suka mengkonsumsi serat, agar selain system pencernaanya lancar, mereka juga menjalankan diet dengan fungsi enzim katalase sehat dan teratur. Namun, jika tubuh kelebihan serat maka terbentuk retensi air yang menyebabkan serat tersebut menimbun air. Air tersebut akan sulit dikeluarkan, baik dalam bentuk keringat atau bentuk urine.

Itulah dampak buruk berlebihan konsumsi serat untuk kesehatan. Selalu pastikan konsumsi serat Anda dapat memenuhi kebutuhan harian, jangan sampai kurang atau berlebihan karena keduanya dapat menimbulkan dampak buruk untuk kesehatan. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES