Peristiwa Daerah

BMT Mandiri Sejahtera Jawa Timur Yakin akan Jadi Koperasi Sehat

Sabtu, 24 Maret 2018 - 22:56 | 164.03k
Manajer BMT Mandiri Sejahtera Jawa timur saat menerima kunjungan dari Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur (FOTO: BMT Mandiri Sejahtera Jawa timur for TIMES Indonesia)
Manajer BMT Mandiri Sejahtera Jawa timur saat menerima kunjungan dari Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur (FOTO: BMT Mandiri Sejahtera Jawa timur for TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, GRESIK – BMT Mandiri Sejahtera Jawa Timur menjalani pemeriksaan kesehatan koperasi dari Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur. 

Manajer BMT Mandiri Sejahtera Jawa Timur, H Ayubi Chozin optimistis pemeriksaan kesehatan tersebut hasilnya akan maksimal dan dinyatakan sehat. 

"Ya, kami sudah diperiksa oleh dinas terkait tentang kesehatan koperasi. Pemeriksaan tersebut mulai dari pengelolaan keuangan, manajerial hingga aset kita," katanya kepada TIMES Indonesia, Sabtu (24/3/2018). 

Selain itu, Ayubi menjelaskan pemeriksaan koperasi tersebut dilakukan untuk memastikan jika pengelolaan koperasi sesuai syariah. 

"Para karyawan juga diperiksa. Pihak dinas ingin memastikan apakah kami sudah memenuhi praktik ekonomi syariah atau belum," jelasnya. 

Lebih lanjut dikatakan Ayubi, jika saat ini BMT Mandiri Sejahtera Jawa timur terus berupaya untuk menjadi koperasi syariah terbaik di Jawa Timur. 

Dirinya menyatakan, jika perkembangan koperasi BMT Mandiri Sejahtera Jawa sangat pesat. Hal itu mengacu dari total aset hingga 142 Miliar. 

Ayubi berharap, ke depan, BMT Mandiri Sejahtera Jawa Timur bisa lebih profesional hingga menjadi pilihan nasabah untuk melakukan transaksi berbasis syariah. 

Beberapa produk keuangan menjadi favorit nasabah. Seperti permodalan bidang pertanian, perdagangan dan usaha kecil menengah serta dana talangan haji. 

"Tentunya kami pengelolaannya sesuai syariah yang terbebas dari riba," tutup dia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rochmat Shobirin

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES