Peristiwa Daerah

BRI Probolinggo Jamin Mesin ATM-nya Anti "Skimming"

Senin, 19 Maret 2018 - 17:11 | 38.31k
Perbankan dan Polresta Probolinggo membahas kejahatan perbankan (FOTO: Iqbal/ TIMES Indonesia)
Perbankan dan Polresta Probolinggo membahas kejahatan perbankan (FOTO: Iqbal/ TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Pimpinan Cabang BRI Probolinggo, Jawa Timur, Indramawan menjamin, 40 mesin anjungan tunai mandiri (ATM)-nya di Kabupaten dan Kota Probolinggo, aman dari alat skimming.

Sebab sejak kasus skimming mengemuka, secara bertahap pihaknya melengkapi seluruh mesin ATM dengan perangkat anti skimming, yang dapat merugikan nasabah.

"Ndak tahu kalau nasabah narik uangnya di mesin ATM bank lain. Saya tidak tahu, apakah juga dilengkapi anti skimming atau tidak," katanya sebelum Focus Group Discusion (FGD) Polresta Probolinggo bersama Perbankan, Senin (19/3/2018).

Indramawan menyatakan, sejauh ini pihaknya tak mendapat laporan terjadinya skimming. Yang terjadi adalah penipuan terhadap nasabah setelah yang bersangkutan membocorkan data.

Selain melengkapi mesin ATM dengan anti skimming, pihaknya juga mengecek mesin ATM setiap hari, untuk memastikan tak ada aksesoris yang bukan milik bank di ATM. Langkah yang sama dilakukan Bank BCA.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES