Peristiwa Daerah

Anggota Sabhara Polres Lamongan Gagas Gerakan Berbagi

Rabu, 14 Maret 2018 - 11:17 | 75.42k
Anggota Sabhara Polres Lamongan berbagi ke masyarakat kurang mampu di Desa Jubel Lor, Kecamatan Sugio, Rabu, (14/3/2018). (FOTO: istimewa)
Anggota Sabhara Polres Lamongan berbagi ke masyarakat kurang mampu di Desa Jubel Lor, Kecamatan Sugio, Rabu, (14/3/2018). (FOTO: istimewa)

TIMESINDONESIA, LAMONGAN – “Sabhara Beramal” menjadi jargon atau tagline anggota Sabhara Polres Lamongan untuk bisa berbagi kebahagiaan dengan sesama yang kurang mampu.

"Jadi tiap bulan kami anggota Sabhara ini berkumpul menggelar kegiatan Sabhara Beramal," kata Kasat Sabhara Polres Lamongan, AKP Beni Ulang Setiawan, Rabu, (14/3/2018).

Beni, mengatakan, para anggota Sabhara Polres Lamongan ini menyisihkan sedikit rejekinya setiap bulan untuk kemudian dibagikan ke sesama yang membutuhkan.

POlres-lamongan-B.jpg

Lebih lanjut dikatakan Beni, dana yang terkumpul dari semua anggota Shabara lantas kemudian dibelikan paket sembako, seperti beras dan kebutuhan lainnya.

“Paket sembako inil lalu diserahkan dengan target tepat sasaran untuk fakir miskin di wilayah polsek yang sudah dipilih secara acak,” ucapnya.

POlres-lamongan.jpg

Beni menuturkan, bantuan dari anggota Shabara Polres Lamongan ini diberikan secara iklas tanpa ada paksaan. "Kami berharap dengan bantuan paket sembako ini akan sedikit meringankan beban masyarakat yang kurang mampu," tutur Beni berharap. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES