Ekonomi

Satgas Pangan Polres Situbondo Sidak Pasar Tradisional

Jumat, 22 Desember 2017 - 16:12 | 40.24k
Kapolres Situbondo, AKBP Sigit Dany Setiyono, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar tradisional wilayah Kota Situbondo, Jumat (22/12/2017) (FOTO: Fawaid Aziz /Timesindonesia)
Kapolres Situbondo, AKBP Sigit Dany Setiyono, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar tradisional wilayah Kota Situbondo, Jumat (22/12/2017) (FOTO: Fawaid Aziz /Timesindonesia)

TIMESINDONESIA, SITUBONDO – Pembina Satgas Pangan Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Kapolres Situbondo, AKBP Sigit Dany Setiyono, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar tradisional wilayah Kota Situbondo, Jawa Timur, Jumat (22/12/2017).

"Kita ingin memastikan harga sejumlah bahan pokok stabil menjelang Natal dan Tahun Baru 2018," kata Kapolres di sela sidak.

Kapolres ditemani Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagin), Tutik Margianti beserta Kepala Sub Divre Bulog Bondowoso, Adhekan mendatangi setiap lapak pedagang.

"Masyarakat tidak perlu hawatir adanya lonjakan harga bahan pokok, karena sampai saat ini harganya masih stabil, kami akan terus pantau hingga awal tahun 2018," terangnya.

Kapolres-Situbondo-B.jpg

Sementara itu, Tutik Margianti juga memastikan tidak ada lonjakan harga bahan pokok yang signifikan di sejumlah pasar tradisional wilayah kota, di antaranya, Pasar Mimbaan dan Pasar Senggol di Kecamatan Panji, serta Pasar Sumberkolak di Kecamatan Panarukan. 

Harga sejumlah bahan pokok di Pasar Sumberkolak mengalami kenaikan harga meskipun tidak signifikan, di antaranya, beras medium dari biasanya Rp8.500 naik menjadi Rp9.600 per kilogram, cabai lokal dari harga Rp16.000 naik menjadi Rp26.000 per kilogram, harga daging ayam naik meskipun Rp1000 yaitu menjadi Rp32.000 per kilogram.

"Kami terus melakukan pemantauan, informasi terakhir yang kami peroleh, sampai saat ini tidak ada lonjakan harga yang signifikan, meskipun ada tapi tidak lebih dari 10 persen," ucapnya.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES