Pendidikan

Universitas Nurul Jadid Kirim Mahasiswa ke Thailand, Ini Misinya

Selasa, 14 November 2017 - 09:06 | 68.68k
Mahasiwa yang akan diberangkatkan ke Thailand (FOTO: Istimewa)
Mahasiwa yang akan diberangkatkan ke Thailand (FOTO: Istimewa)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Universitas Nurul Jadid, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, akan mengirimkan lima mahasiswa ke Pattani, Thailand, untuk menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN), Selasa (22/11/2017) nanti. 

Lima mahasiswa itu, adalah Achmad Daniel (Prodi Ahwa Al-Syakhsiyah), Kholifuddin (Prodi Menejemen Pendidikan Islam), Nurul Fadilah (Prodi Pendidikan Agama Islam)  Ika Pratiwi (Prodi Pendidikan Agama Islam), dan Dinia Arifa Riganita (Prodi Ekonomi Syariah).

Mereka akan menjalani KKN di Pattani selama empat bulan terhitung sejak 22 November 2017, sampai 22 Maret 2018. Dan akan ditempatkan di pesantren-pesantren di Pattani dan mengajar di sana.

Ini merupakan tindaklanjut dari MoU antara Majelis Agama Islam Pattani, Thailand dengan Universitas Nurul Jadid," kata Wakil Rektor III, Noer Fadli Hidayat kepada TIMES Indonesia, Selasa (14/11/2017).

Disamping itu, lanjutnya, kegiatan ini bertujuan sebagai media silaturrahmi dan mempererat hubungan uhuwah islamiyah antara Pesantren Nurul Jadid dengan pesantren-pesantren di Pattani selatan Thailand.

Berkenaan dengan itu, kampus yang berada di lingkungan Pondok Pesantren Nurul Jadid ini, telah menyiapkan peserta KKN ini dengan semaksimal mungkin. Mulai dari pendaftaran, seleksi hingga pembekalan, yang dilakukan Senin (14/11/2017) siang.

Kepala LP3M Universitas Nurul Jadid, Achmad Fawaid, menambahkan, KKN ke Negara Gajah Putih ini adalah media pengenalan mahasiswa kepada dunia internasioal dalam rangka menyiapkan para mahasiswa menghadapi persaingan global. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : TIMES Probolinggo

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES