Gaya Hidup

Gemar Balanja Online, Harus Cerdas!

Senin, 23 Oktober 2017 - 06:16 | 27.50k
ILUSTRASI - Belanja Online (FOTO: Youtube)
ILUSTRASI - Belanja Online (FOTO: Youtube)

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Mewabahnya situs belanja online makin membuat hidipnlebih mudah dan praktis. Belanja online sangat membantu bagi Anda yang tak sempat keluar rumah untuk belanja kebutuhan. 

Belanja online tetap haris berhati-hati, jika tidak akan membuat Anda makin boros. Nah untuk mengantisipasi hal itu,  ada baiknya Anda menyimak tips cerdas belanja online. 

Buat anggaran belanja dan komitmen
Hmm, masih belum buat anggaran belanja karena terlalu sering melanggar? Nah, sekarang saat yang tepat sebelum terlambat. Buat anggaran melalui aplikasi di ponsel, jadinya Anda akan mudah terkontrol tentang pengeluaran dan yang paling penting, tahan diri. Masih ada kebutuhan lain yang lebih penting, lho.

Beli ketika membutuhkan
Kedengarannya memang tidak mudah. Tapi, bisa diakali dengan cara membuat daftar kebutuhan setiap bulannya. Kalau tergiur diskon untuk membeli pakaian baru, coba ingat-ingat lagi, berapa banyak pakaian di rumah yang masih belum terpakai?

Rajin membaca review
Misalnya, ada sepotong pakaian yang bagus dan membuat Anda tergiur untuk membelinya. Eits, tapi hal paling pertama yang harus dilakukan adalah membaca review dari toko online tersebut. Kalau tidak memiliki review sama sekali, lebih baik urungkan niat Anda untuk membeli.

Bandingkan produk yang akan dibeli
Ini bisa jadi pertimbangan Anda untuk belanjaonline. Apalagi, bila membeli barang secara online, lebih mudah untuk mencari perbandingan, mulai dari ongkos kirim, harga barang atau potongan harga.

Hindari membeli ketika bad mood
Nah, ini yang suka membuat anggaran belanja jadi membengkak. Kalau lagi bad mood, belanja boleh-boleh saja. Tapi, ingat lagi sama anggaran belanja Anda. Jangan membeli barang terlalu banyak supaya membuat hati terasa senang. Nanti, malah jadi makin stres karena kehabisan uang. Belanjalah saat Anda merasa tenang dan damai, jadinya Anda lebih mudah menahan diri untuk membeli sesuatu.(*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Sholihin Nur
Sumber : Womentalk

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES